Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wabup Pamekasan Raja'e Meninggal dalam Perawatan Usai Terpapar Covid-19

Kompas.com - 31/12/2020, 17:01 WIB
Taufiqurrahman,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

PAMEKASAN, KOMPAS.com - Wakil Bupati Pamekasan, Raja'e meninggal dunia, Kamis (31/12/2020).

Raja'e meninggal dunia di RSUD Dr. Soetomo Surabaya saat menjalani proses penyembuhan setelah dinyatakan sembuh dari Covid-19.

Bupati Pamekasan, Baddrud Tamam menyatakan berduka atas meninggalnya Raja'e.

Baddrud menyatakan bahwa mantan Kepala Desa Bujur Barat, Kecamatan Batumarmar itu sudah sembuh dari Covid-19 dan tengah menjalani proses penyembuhan.

"Kalau Covid-19 nya sudah sembuh. Kami sangat kehilangan beliau," ujar Baddrud saat dihubungi melalui telpon seluler.

Raja'e dinyatakan positif Covid-19 dan langsung menjalani perawatan di RSUD Dr. Soetomo Surabaya pada tanggal 14 Desember 2020 lalu.

Baca juga: UPDATE 31 Desember: Ada 109.963 Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia

 

Sebelum dinyatakan positif, Raja'e sempat mengalami sakit dan menjalani perawatan mandiri di rumah dinasnya. Namun, karena kondisinya semakin memburuk, akhirnya dibawa ke rumah sakit.

Pada saat dibawah ke RSUD Smart Pamekasan, kondisi Raja'e dalam keadaan sesak. Dokter RSUD Smart Pamekasan langsung merujuknya ke Surabaya.

Diketahui, Yuni Laili Fitriyah, istri Raja'e juga terpapar Covid-19 dan menjalani perawatan di RSUD Smart Pamekasan.

Yuni dirawat di Pamekasan karena kondisinya tidak separah suaminya. Yuni yang tengah hamil 7 bulan kini masih menjalani isolasi di RSUD Smart Pamekasan. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com