Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER NUSANTARA] Polda Jatim Selidiki Kerumunan Pengantar Jenazah di Pasuruan | Aa Gym Positif Covid-19

Kompas.com - 30/12/2020, 06:15 WIB
Setyo Puji

Editor

KOMPAS.com - Ribuan warga padati acara pemakaman Habib Hasan bin Muhammad bin Hud Assegaf di Kota Pasuruan, Jawa Timur.

Selain tidak mematuhi protokol kesehatan, warga yang saling berdesakan saat mengiringi proses pemakaman itu diketahui juga merobohkan pagar dan papan informasi di depan masjid.

Menyikapi kasus kerumunan itu, Polda Jawa Timur telah membentuk tim untuk melakukan pendalaman penyelidikan.

Sementara di Jawa Barat, pendiri Pondok Pesantren Daarut Tauhid (DT), Kiai Haji Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym terkonfirmasi positif Covid-19.

Kondisi itu diketahui Aa Gym setelah sebelumnya mengaku sedikit pusing dan batuk.

Setelah dilakukan pemeriksaan dan mengetahui hasilnya positif Covid-19, saat ini ia melakukan karantina mandiri sampai kondisinya dinyatakan pulih dan negatif Covid-19.

Dua berita tersebut menjadi perhatian pembaca di Kompas.com.

Berikut ini lima berita populer nusantara selengkapnya.

1. Polda Jatim selidiki kerumunan di Pasuruan

Potongan video kerumunan massa si Kota Pasuruan Jawa Timuristimewa Potongan video kerumunan massa si Kota Pasuruan Jawa Timur

Kabid Humas Polda Jatim Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko mengaku akan menerjunkan tim untuk melakukan penyelidikan terkait kerumunan di Pasuruan.

Pasalnya, dalam proses pemakaman Habib Hasan bin Muhammad bin Hud Assegaf pada Minggu (26/12/2020) lalu diketahui ribuan warga berduyun-duyun datang untuk ikut menyaksikan.

"Saat ini kan sedang pandemi Covid-19, maka kerumunan sangat dilarang untuk menghindari penyebaran Covid-19, karena itu kami menurunkan tim untuk mendalami," katanya dikonfirmasi Senin (28/12/2020) malam.

Pendalaman penyelidikan dilakukan untuk menganalisis penyebab terjadinya kerumunan itu.

Baca juga: Polda Jatim Selidiki Munculnya Kerumunan Pengantar Jenazah di Pasuruan

2. Aa Gym positif Covid-19

Pimpinan Pondok Pesantren Daarut Tauhid, Bandung KH Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym.. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah/aww. Pimpinan Pondok Pesantren Daarut Tauhid, Bandung KH Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym.. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah/aww.

Kiai Haji Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym terkonfirmasi positif Covid-19.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com