Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Densus 88 Tangkap 7 Terduga Teroris di Gorontalo

Kompas.com - 28/11/2020, 12:28 WIB
Rosyid A Azhar ,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

GORONTALO, KOMPAS.com – Sebanyak tujuh orang yang diduga teroris ditangkap Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Mabes Polri di Kabupaten Pohuwato, Gorontalo.

Mereka ditangkap di dua kecamatan yang berbeda, Randangan dan Buntulia.

Diduga sejak lama keberadaan terduga teroris ini telah diintai tim Densus 88.

Baca juga: Densus 88 Tangkap Beberapa DPO Terduga Teroris Jamaah Islamiyah di Lampung

Ketujuh orang warga Kabupaten Pohuwato ini langsung dibawa ke Jakarta untuk diperiksa setelah ditangkap.

Penangkapan warga terduga teroris ini berlangsung cepat. Informasi penangkapan pun baru beredar setelah mereka dibawa ke Mabes Polri.

“Terkait kejadian penangkapan terduga teroris memang benar. Namun untuk penjelasan detail itu menjadi domain Mabes Polri,” kata Kepala Bidang Humas Polda Gorontalo Kombes Wahyu Tri Cahyono saat dihubungi, Sabtu (28/11/2020).

Baca juga: Densus 88 Tangkap Seorang Pimpinan Donatur Kelompok Teroris JI

Sebagai informasi, Kabupaten Pohuwato merupakan daerah di Provinsi Gorontalo yang berada di sisi barat, berbatasan dengan Kabupaten Parigi Moutong, Provinsi Sulawesi Tengah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com