Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siswa di Yogyakarta Positif Covid-19, Diduga Tertular dari Gurunya

Kompas.com - 24/11/2020, 15:45 WIB
Markus Yuwono,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com- Seorang murid di Kapanewon (kecamatan) Patuk, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, terjangkit virus corona.

Berdasarkan penelusuran Dinas Kesehatan Gunungkidul, seorang murid itu tertular dari gurunya saat belajar di sekolah.

"Dari guru (penularannya)," kata Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul Dewi Irawaty saat dihubungi melalui sambungan telepon Selasa (24/11/2020).

Baca juga: Seorang Pelajar di Yogyakarta Tertular Covid-19 di Sekolah

Saat ini, Dinas Kesehatan Gunungkidul masih menelusuri kontak erat guru dan murid tersebut.

"Sedang berlangsung (penelusuran) jadi belum dilaporkan lengkap oleh puskesmas," ucap Dewi.

Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Gunungkidul, Bahron Rasyid membenarkan adanya siswa dan guru yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Dikatakannya sekolah tersebut menghentikan sementara pertemuan secara berkala dan guru bekerja dari rumah.

Baca juga: Selain Siswa, Guru di Yogyakarta Juga Positif Covid-19

Proses pembelajaran transisi, saat para siswa diberikan waktu belajar tatap muka secara terbatas sejak beberapa bulan lalu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com