Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Bencana Melanda Jember di Musim Hujan, Ruang Sekolah Ambruk Kena Banjir Bandang

Kompas.com - 11/11/2020, 15:27 WIB
Bagus Supriadi,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

JEMBER, KOMPAS.com – Selama musim hujan tahun 2020, empat bencana alam melanda Kabupaten Jember, mulai dari angin puting beliung, longsor hingga banjir bandang.

Tak ada korban jiwa dalam bencana tersebut. Namun, dua ruang kelas gedung SMPN 5 Silo rusak parah terkena banjir bandang.

“Ada empat kali bencana selama musim hujan ini,” kata Plt Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jember M Satuki pada Kompas.com, di DPRD Jember, Rabu (11/11/2020).

Angin puting beliung terjadi di Kecamatan Kaliwates dan Kecamatan Mayang. Tanah longsor dan banjir bandang di Kecamatan Silo.

Baca juga: Waspadai Puncak Musim Hujan di Bali yang Diprediksi Terjadi Mulai Desember

BPBD Jember sudah mengantisipasi potensi bencana di musim hujan ini. Semua bencana berpotensi terjadi di Jember, termasuk bencana tsunami dan likuifasi.

“Kami melakukan mitigasi, mapping dan perkiraan langkah apa yang akan dilakukan,” tutur dia.

Mulai dari sarana-prasarana, armada dan di mana lokasi yang rawan terjadi bencana hingga evakuasinya.

Bahkan, pihak BPBD Jember juga sudah membuat keputusan siaga darurat bencana banjir, tanah longsor, angin puting beliung dan banjir rob.

Selain itu, lanjut dia, bencana gempa juga menjadi perhatian meskipun sulit untuk diprediksi kejadiannya.

“Sudah kami hitung berapa yang terdampak,” ujar dia.

Pihaknya sudah menganggarkan angaran pada tahun 2021 bila terjadi bencana di Jember. Selain itu, juga sosialisasi kebencanaan pada masyarakat.

“Meskipun armada kami terbagi penanganan Covid-19,” ucap dia.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Jember Edy Budy Susilo menambahkan, SMPN 5 Silo ambruk karena terkena banjir bandang pada 19 Oktober 2020 lalu.

Pagar sekolah tidak kuat menahan air hingga dua ruang kelas ambruk.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com