Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puncak Arus Balik Libur Panjang di Pelabuhan Merak Diprediksi Hari Ini

Kompas.com - 01/11/2020, 13:40 WIB
Rasyid Ridho,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

CILEGON, KOMPAS.com - General Manajer PT Angkutan Sungai Danau dan Penyebrangan (ASDP) Indonesia Ferry Cabang Merak, Banten, Hasan Lessy memprediksi puncak arus balik libur panjang terjadi hari ini, Minggu (1/11/2020).

Penumpang dari Pulau Sumatera yang akan kembali ke Pulau Jawa melalui Pelabuhan Bakauhuni ke Pelabuhan Merak akan meningkat.

"Untuk puncak arus baliknya hari ini, karena besok masyarakat sudah mulai beraktivitas lagi," kata Hasan, saat dihubungi Kompas.com, melalui telepon, Minggu.

Guna mempercepat proses bongkar muat, Pelabuhan Merak sudah mengoperasikan tujuh dermaga dan kapal dengan kapasitas besar.

Baca juga: Truk Tabrak Mobil PJR Polri di Tol Tangerang Merak, 6 Terluka Termasuk Polisi

"Kapal yang saat ini beroperasi ada 31 kapal dengan tujuh dermaga," ucap Hasan.

Hasan menuturkan, pada Rabu tanggal 28 Oktober 2020 terjadi lonjakan penumpang hingga mencapai 34.554 orang.

Penumpang itu terdiri dari 2.374 penumpang pejalan kaki, dan 32.180 penumpang di atas kendaraan.

Kemudian, 1.730 unit roda dua, 4.386 unir roda empat, 169 unit bus, dan 3.131 unit truk diangkut menggunakan 31 kapal yang beroprasi dengan 104 trip perjalanan.

Baca juga: Amankan Kecelakaan, Mobil PJR Polri Ditabrak Truk di Tol Tangerang Merak, Ini Kronologinya

"Pada tanggal 28 mengalami lonjakan sesuai dengan prediksi. Namun, hari Kamis, Jumat dan Sabtu menurun 6 persen penumpang maupun kendaraan," ujar Hasan.

Saat ini, kondisi Pelabuhan Merak usai diguyur hujan. Sehingga penumpang diminta lebih berhati-hati saat naik dan turun dari kapal.

"Kondisi cuaca saat ini angin kencang, arus ada. Tapi, gelombang masih normal tidak menggangu proses bongkar muat," kata Hasan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com