Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Disdik Sumsel Kaget Banyak Pelajar Ditangkap karena Ikut Demo Penolakan UU Cipta Kerja

Kompas.com - 09/10/2020, 19:50 WIB
Candra Setia Budi

Editor

KOMPAS.com - Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Selatan Riza Fahlevi mengaku kaget banyak pelajar ditangkap polisi karena ikut dalam aksi demo penolakan Undang-undang (UU) Cipta Kerja.

"Saya kaget di telepon Pak Kapolres banyak pelajar yang ditangkap. Ini sangat disayangkan, mereka pakai baju sekolah turun ke jalan, padahal sekolah sedang libur," kata Riza, Jumat (9/10/2020).

Kata Riza, sudah ada 499 pelajar SMA dan SMK yang diamankan petugas. Selain itu, ia juga menyayangkan adanya provokator yang mendalangi para pelajar untuk turun ke jalan.

"Beruntung anak-anak ini diamankan lebih dulu oleh polisi sebelum ikut demo. Kalau tidak meraka bisa jadi korban atau pelaku kerusuhan," ungkapnya.

Baca juga: Marzuki Alie: Mahasiswa Ikut Demo Kita Fasilitasi, Datang ke Kampus, Kita Kasih Uang Makan

Kata Riza, semua pelajar masih belajar di rumah. Namun, mereka memanfaatkan kesempatan itu untuk keluar rumah dan ikut dalam rombongan massa aksi demo.

"Kalau masih ada yang ikut (demo) ambil paket C saja. Silakan sekolah di pinggir Sumsel," ungkapnya.

Riza pun mengimbau agar orangtua lebih memperhatikan anak-anak mereka agar tak mengikuti demo di jalan.

Baca juga: Disdik: Pelajar yang Ikut Demo Ambil Paket C Saja, Silakan Sekolah di Pinggir Sumsel

 

(Penulis Kontributor Palembang, Aji YK Putra | Editor Aprillia Ika)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com