Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

30 Orang di Sleman Sembuh dari Covid-19, Sebagian Tenaga Kesehatan

Kompas.com - 25/09/2020, 18:58 WIB
Wijaya Kusuma,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 30 orang di Kabupaten Sleman dinyatakan sembuh dari Covid-19.

Dari jumlah tersebut, sebagian yang dinyatakan sembuh merupakan tenaga kesehatan.

"Hari ini tadi ada sekitar 30 orang yang dinyatakan sembuh," ujar Kepala Dinas Kesehatan Sleman, Joko Hastaryo, saat ditemui, Jumat (25/9/2020).

Baca juga: Selama Pandemi, 205 Karyawan Kesehatan di Sleman Terpapar Corona

Joko Hastaryo menyampaikan, dari 30 orang tersebut, sebagian merupakan tenaga kesehatan yang sempat menjalani isolasi 14 hari karena terpapar Covid-19.

"Sebagian di antaranya adalah karyawan kesehatan yang kemarin sempat menjalani isolasi, tapi angka persisnya saya belum lihat," ungkapnya.

Diungkapkannya dari awal pandemi sampai saat ini ada 205 tenaga kesehatan di Kabupaten Sleman yang terpapar Covid-19.

Mereka adalah administrasi, perawat, hingga dokter.

Baca juga: Petani di Sleman Menjerit, Sawah Terendam Abu Vulkanik Diduga akibat Tambang

Dari jumlah itu, 137 orang merupakan hasil screening karyawan di fasilitas kesehatan.

Pelaksanaan screening ini dilakukan Dinas Kesehatan Sleman mulai dari awal Agustus 2020.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com