Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Tilang Motor Vanderhall yang Digunakan Calon Bupati Karawang

Kompas.com - 08/09/2020, 14:00 WIB
Farida Farhan,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

KARAWANG, KOMPAS.com - Polisi di Karawang, Jawa Barat, menilang sebuah kendaraan Vanderhall Venice model three-wheeler.

Motor dengan setir dan kap terbuka yang tergolong langka itu sempat digunakan pasangan bakal calon kepala daerah Cellica Nurrachadiana-Aep Saepullloh.

Keduanya menggunakan Vanderhall saat mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karawang sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati Karawang, Jumat (4/9/2020).

Baca juga: Daftar ke KPU Karawang, Cellica-Aep Naik Motor Vanderhall Venice

Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Karawang AKP Peterson Timisela membenarkan bahwa anggotanya menilang pengendara Vanderhall saat prosesi pendaftaran Cellica-Aep di KPU Karawang selesai.

Tindakan tilang itu dilakukan setelah acara selesai untuk menjaga kondusifitas.

"Betul (ditilang)," ujar Peterson saat dikonfirmasi melalui telepon, Selasa (8/9/2020).

Baca juga: Ini 3 Pasangan Bakal Calon Kepala Daerah di Pilkada Karawang

Saat ini, polisi tengah melakukan penyelidikan perihal kelengkapan surat-surat kendaraan buatan Varderhall Motor Works di Utah, Amerika Serikat tersebut.

"Kita masih selidiki, pengendaranya kami tilang," kata Peterson.

Pasangan calon Cellica Nurrachadiana-Aep Saepulloh mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karawang pada Jumat (4/9/2020), dengan mengendarai motor Vanderhall Venice model three-wheeler.KOMPAS.COM/FARIDA Pasangan calon Cellica Nurrachadiana-Aep Saepulloh mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karawang pada Jumat (4/9/2020), dengan mengendarai motor Vanderhall Venice model three-wheeler.
Dalam foto surat tilang yang diterima Kompas.com, tertera pengendara melanggar Pasal 280 dan Pasal 291 Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2002 tentang Lalu Lintas, lantaran tidak makai helm dan pelat nomor kendaraan tidak sesuai ketentuan.

Polisi juga mengamankan Surat Izin Mengemudi (SIM) pengendara yang saat itu mengendarai motor roda tiga itu.

"Yang diamankan SIM pengendara," kata dia.

Baca juga: Duduk Perkara Bupati Lebak Marah Saat Rapat Paripurna

Video polisi menilang pengendara yang menunggangi Vanderhall Venice tersebut viral di media sosial.

Pada kendaraan berwarna hitam tersebut terdapat tulisan Cellica-Aep.

Kemudian di bawahnya terdapat angka 2020-2025.

Saat menggunakan motor itu, Cellica-Aep tidak mengenakan helm.

Motor roda tiga buatan tangan itu diproduksi perusahaan Vanderhall Motor Works, yang berbasis di Provo, Utah, Amerika Serikat.

Kendaraan ini dibuat untuk olahraga mengemudi, tur dan perjalanan.

Dilansir dari website Vanderhallusa.com, harga autocycle itu dibanderol 39.950 dollar AS atau sekitar Rp 590 juta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com