Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kantor Polisi di Tasikmalaya Sediakan Wifi Gratis untuk Pelajar Belajar Daring

Kompas.com - 25/08/2020, 13:38 WIB
Irwan Nugraha,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

TASIKMALAYA, KOMPAS.com - Kepala Polresta Tasikmalaya, AKBP Anom Karibianto, telah menginstruksikan beberapa markas Polsek di wilayahnya untuk memasang jaringan internet atau wifi gratis bagi proses belajar daring para pelajar.

Apalagi, selama ini mendapati para pelajar khususnya di pelosok masih ada yang kesulitan mengikuti proses belajar mengajar sistem online di masa pandemi Covid-19.

"Kami sudah sediakan akses wifi atau internet gratis di beberapa kantor Polsek terutama daerah pelosok atau pedesaan," jelas Kepala Polresta Tasikmalaya, AKBP Anom Karibianto, kepada Kompas.com, Selasa (25/8/2020).

"Salah satunya kemarin sudah ada launching di Polsek Rajapolah. Para pelajar kemarin bersama guru-gurunya mencoba akses internet kami." 

Baca juga: Sekolah di Kupang Gunakan Handy Talkie untuk Belajar Daring

Anom menambahkan, pihaknya selama ini terus mendukung berbagai fasilitas bagi masyarakat yang sangat terdampak karena wabah Covid-19.

Mulai dari pembagian sembako gratis dengan cara keliling pelosok pedesaan sampai menyediakan akses internet gratis bagi pelajar yang belajar sistem daring.

Pihaknya berharap, pelajar yang tak kesulitan mendapatkan internet di perkampungannya bisa memanfaatkan fasilitas di markas Polsek yang telah mengaktifkan jaringan internet gratis.

"Beberapa polsek di dekat wilayah terpencil lainnya kita akan pasang jaringan ienternet gratis juga buat para pelajar. Tentunya saat pelaksanaan belajar siswanya akan sesuai protokol kesehatan pencegahan Covid-19," tambahnya.

Baca juga: Cerita Siswa Belajar Daring, Dibantu Dermawan hingga Nebeng di Kafe

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com