Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembunuh Staf KPU Yahukimo Terungkap, Kapolda: Dia Membunuh karena Dipecat dari Kesatuan

Kompas.com - 25/08/2020, 11:28 WIB
Dheri Agriesta

Editor

KOMPAS.com - Kapolda Papua Irjen Paulus Waterpauw mengungkap identitas pembunuh staf Komisi Pemilihan Umum (KPU) Yahukimo Hendry Jovinski.

Menurut Paulus, pembunuh Hendry diduga seorang pecatan TNI.

Pelaku melakukan pembunuhan karena frustasi dan sakit hati dipecat dari kesatuannya.

"Dia melakukan itu (pembunuhan) karena dia telah dipecat dari kesatuan sebelumnya, akibat perbuatannya sendiri," kata Paulus di Jayapura, Selasa (25/8/2020).

Baca juga: Danramil Positif Covid-19, Istrinya Meninggal karena Corona, Koramil Tak Ditutup

Paulus menambahkan, mantan anggota TNI itu dipecat karena kasus penjualan amunisi di Kabupaten Mimika pada 2018.

Kapolda Papua itu tak mengungkap identitas pelaku pembunuhan staf KPU Yahukimo itu.

Namun, ia memastikan polisi masih memburu pelaku tersebut.

"Saat ini mereka (polisi) terus berupaya mencari pelaku yang sudah terindikasi adalah seseorang yang memang sedang mengungkap perasaan sakit hatinya," kata Paulus.

Kasus pembunuhan kedua

Meski begitu, Paulus belum bisa memastikan pecatan TNI itu juga terlibat dalam kasus pembunuhan kedua di Yahukimo.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com