Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Pedagang Pasar Ciranjang, seperti Mimpi 2 Kali Jadi Korban Kebakaran

Kompas.com - 12/08/2020, 08:47 WIB
Firman Taufiqurrahman,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

CIANJUR, KOMPAS.com – Ribuan kios darurat dan los pedagang ludes dilalap api dalam peristiwa kebakaran Pasar Rakyat Ciranjang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Senin (10/8/2020).

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Namun, kerugian materi diperkirakan mencapai miliaran rupiah.

Menurut informasi yang diperoleh dari pedagang setempat, peristiwa tersebut bukan yang pertama kali.

Baca juga: Kebakaran Pasar Ciranjang Cianjur, 1.673 Unit Kios dan Los Ludes Terbakar

Pada 2014 lalu, kebakaran juga pernah terjadi di lokasi yang sama.

Saat itu, ratusan kios dan los ludes dilalap api.

Salah seorang pedagang Cucu (45) masih ingat betul peristiwa yang terjadi enam tahun silam itu.

“Sekarang kejadian lagi, dan saya jadi korban lagi,” ucap Cucu saat sedang mengais sisa barang dagangan di lokasi kiosnya yang sudah rata dengan tanah, Selasa (11/8/2020).

Baca juga: Menengok Bekas Tambang di Bangka yang Disulap Jadi Lokasi Agrowisata

Cucu pun mengalami kerugian hingga belasan juta rupiah.

Seluruh barang dagangannya ludes terbakar.

“Seluruh dagangan dan stok barang habis semuanya, tidak ada yang bisa saya selamatkan,” ucap pedagang sayuran dan bumbu dapur itu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com