Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Kerangka Wanita Berjaket Merah di Wonogiri, Polisi Periksa 8 Saksi

Kompas.com - 04/08/2020, 16:48 WIB
Candra Setia Budi

Editor

KOMPAS.com - Polisi telah memeriksa delapan orang saksi terkait kematian Katiyani (27), yang ditemukan sudah tinggal kerangka berjaket merah di jurang dekat pemakaman umum Watu Godik, Desa Giriharjo, Kecamatan Puhplem, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.

Kasat Reskrim Polres Wonogiri Iptu Ghala Rimba Doa Sirang mengatakan, delapan orang saksi yang diperiksa itu mulai dari keluarga terdekat hingga beberapa orang yang terakhir melihat Katiyani.

"Suaminya juga sudah kami periksa," kata Ghala kepada Kompas.com, Selasa (4/8/2020) siang.

Baca juga: Tiga Bulan Hilang, Wanita di Wonogiri Ditemukan Sudah Jadi Kerangka

Kata Ghala, berdasarkan hasil otopsi dan kesimpulan sementara korban mati tidak wajar.

"Bisa dikatakan sementara korban pembunuhan," ujarnya.

"Kami masih mengumpulkan alat bukti," sambungnya.

Baca juga: Polisi Pastikan Kerangka Wanita Berjaket Merah di Wonogiri Korban Pembunuhan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com