Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Guru SMP di Jatim Meninggal akibat Positif Covid-19, 67 Pegawai Rapid Test, Ini Hasilnya

Kompas.com - 04/08/2020, 06:49 WIB
Candra Setia Budi

Editor

KOMPAS.com - Sebanyak 67 pegawai di SMPN 1 Dolopo, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, menjalani rapid test setelah adanya seorang guru berinisial PR (59) meninggal akibat terjangkit Covid-19, Jumat (31/7/2020).

Hal itu dilakukan karena sang guru pernah datang ke sekolah dan sempat bertemu dengan beberapa guru mata pelajaran Bahasa Indonesia.

Bahkan, PR pun sempat berkomunikasi dengan salah satu guru yang menguasai aplikasi pembelajaran online.

Baca juga: Ini Alasan Ketua RT Tolak Pemakaman Perawat di Semarang

Hasilnya, tidak ada satu pun yang hasilnya reaktif, termasuk empat guru yang sempat melayat PR.

"Semua pegawai SMPN 1 Dolopo dinyatakan non-reaktif. Namun, seluruh pegawai sekolah tetap harus karantina mandiri di rumah masing-masing," kata Kepala SMPN 1 Dolopo Arif Wardoyo, saat dihubungi, Senin (3/8/2020).

Kata Arif, pihak sekolah baru mengetahui PR terjangkit Covid-19 pada Sabtu (1/8/2020).

Baca juga: Guru SMP Meninggal Positif Covid-19, Sempat Datangi Sekolah dan Berinteraksi dengan Rekan Kerja

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com