Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gubernur Khofifah Tak Ikut Iring-iringan Mobil Kecelakaan di Tol Mojokerto-Kertosono

Kompas.com - 10/07/2020, 21:53 WIB
David Oliver Purba

Editor

KOMPAS.com - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengonfirmasi bahwa dia tidak ikut dalam iring-iringan mobil yang kecelakaan di ruas Tol Mojokerto-Kertosono, Jumat (10/7/2020).

Hal itu disampaikan di akun Instagramnya untuk menanggapi sejumlah berita media yang keliru.

"Saya tidak ikut serta dalam iring-iringan rombongan seperti judul berita di atas," ujar Khofifah dikutip dari Instagramnya, Jumat.

Baca juga: Mobil Ajudan Kapolda Jatim Kecelakaan Usai Hadiri Pertemuan Kapolri, Panglima, dan Gubernur

Gubernur wanita pertama di Jatim in menegaskan bahwa dia baik-baik saja bersama Kapolda Jatim dan Pangdam V Brawijaya.

"Alhamdulillah, saya, Kapolda, dan Pangdam V Brawijaya dalam kondisi baik- baik saja," ucap Khofifah.

Sebelumnya diberitakan, mobil rombongan ajudan Kapolda Jawa Timur terlibat kecelakaan di ruas Tol Mojokerto-Kertosono, Jumat sore.

Baca juga: Chef Arnold Ngamuk di Twitter karena Tagihan Listrik Bengkak 4 Kali Lipat, Ini Penjelasan PLN

Satu penumpang dikabarkan terluka akibat kejadian tersebut.

Informasi yang dihimpun Kompas.com, kecelakaan terjadi di ruas Tol Mojokerto-Kertosono tepatnya di KM 678 arah Surabaya.

Kecelakaan diduga disebabkan mobil yang ditumpangi ajudan Kapolda Jawa Timur itu pecah ban depan, lantas oleng, dan menabrak bagian belakang bus penumpang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com