Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah Terapkan New Normal, Jumlah Kasus Positif Baru Covid-19 di Kobar Melonjak

Kompas.com - 03/07/2020, 22:57 WIB
Kontributor Pangkalan Bun, Dewantara,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

PANGKALAN BUN, KOMPAS.com - Sejumlah kebijakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Barat (Kobar), Kalimantan Tengah (Kalteng), yang mengarah pada penerapan tatanan kenormalan baru (new normal) mendapat kritik.

Sebab, dalam rentang empat hari terakhir angka kasus positif baru Covid-19 di Kobar justru melonjak.

"Sekarang kita menuju new normal. Bandara sudah dibuka. Saya mengingatkan, jangan terburu-buru nanti (membuka kembali) kegiatan-kegiatan yang lain. Contohnya, car free day (CFD) dan kegiatan di sekolah," ujar Wakil Ketua II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kobar Bambang Suherman dalam rapat kerja bersama Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kobar, Jumat (3/7/2020).

Baca juga: Covid-19 Terus Melonjak di Sumsel, PSBB Palembang Diusulkan Lagi

"Setelah melihat perkembangan kasus yang konon kemarin sudah nol (kasus baru) yang positif, tapi sekarang malah naik lagi. Saya mohon ini jadi pertimbangan," sambungnya.

Rapat itu mengusung agenda evaluasi kinerja Gugus Tugas Penanganan Percepatan Covid-19 Kobar.

Kritik tersebut disampaikan Bambang mengingat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kobar terlanjur mengeluarkan keputusan yang mengarah ke kondisi kenormalan baru.

Kompas.com mencatat beberapa kebijakan yang mengarah pada kondisi kenormalan baru di Kobar.

Salah satunya pembukaan kembali penerbangan dari dan ke Bandara Iskandar Pangkalan Bun mulai 1 Juli 2020.

Keputusan ini diambil berdasarkan hasil rapat antara Pemkab Kobar, Forkopimda, Gugus Tugas Covid-19 Kobar dan beberapa instansi terkait di kediaman Bupati Kobar Nurhidayah, pertengahan Juni lalu.

Baca juga: Protokol Kesehatan Belum Dipatuhi, Covid-19 di Sumsel Kembali Melonjak

Kepala Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Bandara Iskandar Pangkalan Bun Zuber ditemui saat memantau penurunan penumpang dari pesawat milik NAM Air yang mendarat perdana, menyatakan seluruh penerbangan dari dan ke Pangkalan Bun ditutup pada 25 Mei lalu.

Kini, pihaknya kembali membuka tiga rute penerbangan, yakni Pangkalan Bun-Jakarta (PP), Pangkalan Bun-Semarang (PP), serta Pangkalan Bun-Palangka Raya-Sampit-Semarang.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com