KILAS DAERAH

Kilas Daerah Semarang

Wali Kota Semarang Imbau Masyarakat Dukung Pasien Covid-19

Kompas.com - 07/06/2020, 20:39 WIB
Inadha Rahma Nidya,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pembangunan mental merupakan salah satu upaya penyembuhan pasien Covid-19 di Kota Semarang.

Maka dari itu, Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi atau yang biasa disapa Hendi, berpesan kepada warga untuk memberi support kepada penderita Covid-19 supaya kondisinya lekas membaik dan sembuh.

“Jauhi penyakitnya, tapi jangan jauhi orangnya,” kata Hendi, seperti dalam keterangan tertulisnya.

Hal tersebut dikatakan Hendi pada Minggu (7/6/2020), saat menyambangi Kepala Satpol PP Kota Semarang Fajar Purwoto, yang sedang melakukan karantina mandiri setelah dinyatakan positif Covid-19.

Baca juga: Karantina Mandiri karena Tertular Covid-19, Kepala Satpol PP Semarang: Semangat dan Berpikir Positif

Hingga saat ini, Fajar telah menjalani pemeriksaan swab sebanyak lima kali, dan telah mendapat hasil negatif.

Menurut Hendi, kesembuhan Fajar berkat dukungan moril yang besar dari lingkungan sekitar.

Alhamdulilah, kondisi Pak Fajar baik dan sehat. Sudah swab sampai 5 kali. Pertama hasilnya positif, kedua negatif. Kita tunggu tiga, empat, dan lima. Mudah-mudahan Pak Fajar bisa sembuh,” kata Hendi.

Sebelumnya pada hari yang sama, Hendi bertolak ke Rumah Isolasi Covid-19 Semarang yang semula merupakan rumah dinasnya, untuk memberi dukungan moril secara langsung kepada seluruh pasien.

Baca juga: Pemkot Semarang Perpanjang PKM, Tempat Ibadah dan Olahraga Mulai Dibuka

Tiba pada 09.00 WIB menggunakan Alat Pelindung Diri (APD), Hendi langsung menyapa para pasien yang sedang senam pagi.

Para pasien pun menyambut kedatangan Hendi dengan tepuk tangan riuh. Pasalnya, mereka tidak mengira orang nomor satu di Kota Lumpia tersebut akan datang.

Pada kesempatan tersebut Hendi mengatakan, rasa bahagia merupakan salah satu faktor penting untuk sembuh.

“Yang penting ada semangat untuk sembuh, harus happy, harus seneng, supaya imunnya terus meningkat dan Covid-19 berhasil dikalahkan,” kata Hendi.

Baca juga: Atasi Covid-19, Faktor Psikologis Penting untuk Jaga Imun Tubuh

Hendi pun meyakinkan pasien yang sedang dikarantina bahwa mereka bisa sembuh.

“Ibu bapak nggak usah khawatir. Di Semarang orang yang berhasil sembuh dari Covid-19 mencapai 292 orang,” kata Hendi.

Baca tentang

komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com