Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anak Bungsu Gubernur Bangka Belitung Positif Covid-19, Diduga Terpapar Transmisi Lokal

Kompas.com - 07/06/2020, 09:37 WIB
Heru Dahnur ,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

PANGKALPINANG, KOMPAS.com - Sebanyak 98 kasus positif virus corona baru atau Covid-19 tercatat di Kepulauan Bangka Belitung hingga Sabtu (6/6/2020). 

Salah satu pasien positif Covid-19 merupakan anak bungsu Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Erzaldi Rosman.

Anak bungsu Gubernur Bangka Belitung itu berusia 17 tahun.

"Benar sudah terkonfirmasi positif, swab dilakukan di Labkesda Babel pada 2 Juni," kata anggota Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Armayani Rusli saat dihubungi Kompas.com, Sabtu.

Armayani mengatakan, tes swab itu dilakukan karena gubernur dan keluarganya hendak bepergian menggunakan pesawat terbang.

Baca juga: Mayat Perempuan Ditemukan Membusuk Dalam Tumpukan Jerami di Kandang Sapi

Berdasarkan hasil tes swab, anak bungsu Gubernur Erzaldi dinyatakan positif Covid-19. Sementara Gubernur Erzaldi dan keluarga lain negatif Covid-19.

Karena temuan positif Covid-19 itu, Gubernur Erzaldi dan keluarga membatalkan penerbangan mereka.

"Yang dinyatakan positif ini kondisinya sehat. Jadi termasuk orang tanpa gejala," ujar Armayani.

Armayani menduga anak bungsu Gubernur Erzaldi terinfeksi karena transmisi lokal. Sebab, pasien itu telah lama tinggal di Bangka Belitung.

Pasien pun menjalani karantina mandiri di kediaman pribadinya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com