Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tegal Jadi Zona Hijau Saat PSBB Usai, Helikopter Semprot Disinfektan hingga Sirene dan Kembang Api

Kompas.com - 22/05/2020, 09:46 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com - Kota Tegal, Jawa Tengah, merampungkan status pembatasan sosial berskala besar (PSBB) yang dimulai sejak 23 April 2020 dan berakhir pada Jumat (22/5/2020).

Hingga saat ini, Tegal kembali menjadi zona hijau usai sembuhnya pasien positif Covid-19. Kota Tegal kini nihil kasus baru.

Penutupan PSBB dan pencapaian status zona hijau itu dengan sederet kegiatan.

Baca juga: PSBB Kota Tegal Ditutup dengan Sirene dan Pesta Kembang Api

 

Penyemprotan disinfektan dengan dua helikopter hingga kembang api

Ilustrasi Kembang ApiShutterstock Ilustrasi Kembang Api
Sekda Kota Tegal Johardi mengatakan, pemerintah akan menyiapkan dua unit helikopter untuk penyemprotan disinfektan.

Selain itu, 30 kendaraan water cannon juga disiagakan untuk menyemprot sudut-sudut Kota Tegal dalam perayaan penutupan PSBB.

Selama penyemprotan yang dijadwalkan berlangsung sampai pukul 17.00 WIB, warga diimbau berada di rumah.

Tak hanya itu, Pemkot berencana menyalakan kembang api serta sirene di alun-alun Tegal pada malam harinya.

Baca juga: Pemkot dan MUI Kota Tegal Bolehkan Warga Shalat Idul Fitri di Masjid dan Mushala

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com