Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Covid-19 Mimika: 1 Pasien Positif yang Dirawat di Area Frepoort Meninggal

Kompas.com - 21/05/2020, 22:50 WIB
Kontributor Kompas TV Timika, Irsul Panca Aditra,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

TIMIKA, KOMPAS.com - Seorang pasien positif Covid-19 yang dirawat di Rumah Sakit Tembagapura milik PT Freeport Indonesia meninggal pada Rabu (20/5/2020).

Juru bicara Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Mimika Reynold Ubra mengatakan, pasien itu telah dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) SP 1, Timika pada Kamis (21/5/2020).

Baca juga: Pemkab Mimika Terapkan PSDD Mulai 21 Mei, Ini Aturan yang Harus Dipatuhi

Pasien 114 Covid-19 di Mimika itu berinisial EYS (69) dan memiliki penyakit penyerta diabetes melitus. 

“Kami juga menyampaikan turut berduka cita atas meninggalnya satu pasien Covid-19 dari Rumah Sakit Tembagapura," kata Reynold di Timika dalam video conference, Kamis malam.

Reynold juga mengumumkan tambahan 12 kasus positif baru di Mimika. Sehingga jumlah kasus positif menjadi 165.

"Untuk hari ini Kamis (21/5/2020) terjadi penambahan 12 pasien baru Covid-19, sehingga jumlah meningkat menjadi 165 kasus," kata Reynold.

Belasan pasien baru itu dirawat di Rumah Sakit Tembagapura.

11 pasien sembuh

Reynold juga mengumumkan tambahan 11 pasien sembuh. Seluruh pasien sembuh itu dirawat di RS Tembagapura.

Reynold pun mengapresiasi seluruh tim medis yang berjuang merawat pasien positif di garis depan. Ia juga berterima kasih kepada masyarakat Mimika yang mendukung penanganan pasien Covid-19.

Baca juga: Sempat Diizinkan, Pemkab Mimika Tiadakan Shalat Idul Fitri di Lapangan Pasar Lama

"Oleh karena dukungan doa, maka tim-tim medis yang bekerja di rumah-rumah sakit, Puskesmas, dan klinik dapat menjalankan tugasnya dengan baik dalam menangani pasien terjangkit virus corona maupun PDP, ODP dan OTG," ujar Reynold.

Pemkab Mimika juga mencatat 86 pasien dalam pengawasan (PDP), 442 orang dalam pemantauan (ODP), dan 662 orang tanpa gejala (OTG) hingga Kamis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com