Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Detik-detik Pasien Positif Corona Kejar dan Peluk Warga yang Merekam Penjemputan, Berteriak "Kamu ODP"

Kompas.com - 16/05/2020, 08:38 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com- Seorang pria di Tasikmalaya berinisial AR dinyatakan positif Covid-19 dan sempat menolak dikarantina.

Petugas pun harus menjemput AR di Kecamatan Tawang, Tasikmalaya, Jawa Barat.

Namun AR malah mengamuk dan memeluk warga yang merekam penjemputan.

Saat memeluk, AR juga berteriak,"ODP, kamu ODP!". Ia ingin warga yang ia peluk tertular virus.

Baca juga: Saat Pasien Positif Covid-19 hingga ODP di Indonesia Nekat Berkeliaran, Shalat Tarawih hingga Kunjungi Saudara

Sempat dirawat

Ilustrasi pasien virus coronaKOMPAS.COM/Shutterstock Ilustrasi pasien virus corona
Wakil Wali Kota Tasikmalaya Muhammad Yusuf menjelaskan, AR awalnya sempat dirawat di rumah sakit selama 20 hari.

Hasil tes swab pertama menyatakan pasien itu negatif Covid-19. Ia kemudian menjalani tes swab kedua.

Pasien pun diperbolehkan pulang sembari menunggu hasil swab kedua.

Rupanya hasil tes swab kedua menyatakan pasien itu positif Covid-19.

Tim medis pun akhirnya menuju ke rumah pasien untuk melakukan penjemputan.

Baca juga: Pasien Corona Mengamuk, Peluk Orang di Dekatnya supaya Tertular

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com