Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasien Positif Corona di Kepri Bertambah Jadi 57 Orang

Kompas.com - 26/04/2020, 20:39 WIB
Hadi Maulana,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

TANJUNGPINANG, KOMPAS.com - Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kepulauan Riau (Kepri) Isdianto mengatakan, ada tambahan 4 pasien positif corona di Kepri, Minggu (26/4/2020).

Keempat pasien tersebut masing-masing 1 orang di Kabupaten Karimun; 2 pasien di Tanjungpunang dan 1 pasien di Batam.

Isdianto yang juga Pelaksana tugas Gubernur Kepri mengatakan, jumlah total pasien positif corona di Kepri menjadi 57 orang.

Baca juga: PSBB di Makassar, Lampu Masjid Dimatikan Saat Shalat Berjemaah

“Dua kasus Tanjungpinang dan satu kasus di Batam sebelumnya masuk dalam kelompok orang tanpa gejala. Dari pemeriksaan swab, hasilnya positif,” kata Isdianto saat dihubungi, Minggu.

Menurut Isdianto, 2 pasien di Tanjungpinang dan 1 pasien di Batam merupakan orang tanpa gejala (OTG).

Saat ini, OTG yang sudah terkonfirmasi positif corona di Kepri sebanyak 12 orang.

Sampai hari ini, tercatat ada 1.872 OTG di Kepri. Dari jumlah itu, 75 OTG hasil uji swab menunjukkan negatif.

Baca juga: Ibu dan 2 Anak Dijemput Ambulans, Diduga Ketularan dari Pakaian Ayah

Kemudian, di Kepri ada 287 pasien dalam pengawasan (PDP) yang tercatat.

Dari jumlah itu, 213 pasien sudah selesai pengawasan.

Saat ini masih ada 74 pasien dalam pengawasan yang dirawat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com