Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Corona: Tambah 2, Total 33 Kasus Positif di Malang Raya

Kompas.com - 23/04/2020, 20:10 WIB
Andi Hartik,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Sebanyak 33 kasus positif virus corona baru atau Covid-19 tercatat di wilayah Malang Raya pada Kamis (23/4/2020).

Rinciannya, sebanyak 11 pasien di Kota Malang, 20 pasien di Kabupaten Malang, dan dua pasien di Kota Batu.

Kepala Bagian Humas Pemerintah Kota Malang, Nur Widianto mengatakan, terdapat penambahan dua pasien positif dalam 24 jam terakhir di Kota Malang.

Baca juga: Jokowi Larang Mudik, Sejumlah Ruas Jalan Menuju Jatim Akan Disekat

Pasien itu diduga terjangkit saat mengikuti pelatihan petugas haji di Asrama Haji Sukolilo, Surabaya, pada 9-18 Maret 2020.

"Bahwa dua tambahan positif dari klaster haji. Domisili usaha atau kerja di Kabupaten Malang, domisili tinggal (KTP) warga Kota Malang," kata Nur Widianto saat dihubungi.

Sementara itu, Humas Satgas Covid-19 Kota Malang, Husnul Ma'arif menjelaskan, dua pasien positif baru itu merupakan laki-laki berusia 55 tahun dan perempuan berusia 42 tahun.

Husnul belum mengetahui hubungan antara dua pasien tersebut.

"Tapi belum diketahui ada hubungan keluarga atau belum," katanya.

Husnul menjelaskan, sebelumnya dua pasien itu masuk dalam daftar pasien dalam pengawasan di Kabupaten Malang. Hal itu karena keduanya berdomisili di Kabupaten Malang.

Baca juga: Update Corona di Papua: Total 131 Kasus Positif, 35 Pasien Sembuh

Hal itu membuat Pemkot Malang belum mengetahui secara rinci riwayat dan data pasien tersebut.

"Kami koordinasi dulu dengan teman saya yang di Kabupaten Malang seperti apa riwayatnya," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com