Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mabuk dan Hampir Tabrak Tentara Berpangkat Kolonel, Pelaku: Bapak Tidak Tahu Saya Anggota DPRD Sumbar

Kompas.com - 08/04/2020, 13:24 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com- Seorang anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumatera Barat berinsial JM (37) mabuk sambil ugal-ugalan mengendarai mobil.

Akibatnya, JM hampir menabrak Kepala Seksi Operasional Komando Resor Militer (Korem) 032/Wirabraja, Kolonel Sugiono.

Peristiwa itu terjadi Selasa (7/4/2020) saat mobil melintas di Jalan Sudirman Padang, tepatnya di depan Makorem 032/Wirabraja.

Baca juga: Tragedi Balap Liar Tulungagung, 2 Penonton Tewas Tertabrak, Sorak-sorai Berganti Jeritan Ngeri

Kronologi

Ilustrasi kecelakaan.SHUTTERSTOCK Ilustrasi kecelakaan.
Sugiono menjelaskan, peristiwa itu terjadi pada Selasa (7/4/2020) sekitar pukul 00.30 WIB.

Sugiono yang merupakan anggota Korem hendak pulang usai bertugas memberi penyuluhan bahaya virus corona pada masyarakat.

"Saat itu, saya mau melintas dari depan Makorem ke rumah. Datang mobil yang jalannya zig-zag. Anggota sudah berupaya menghentikan namun dia tetap melaju hampir menabrak saya," kata dia.

Sugiono dapat mengelak hingga terhindar dari tabrakan.

Baca juga: Bubarkan Kerumunan Saat Wabah Corona, Kepala Kampung Malah Kena Jotos, Pelaku Diancam 2 Tahun Penjara

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com