Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kesuksesan Ceko Jadi Inspirasi Pemkot Padang Melawan Virus Corona

Kompas.com - 07/04/2020, 10:20 WIB
Rahmadhani,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com - Penggunaan wajib masker bagi warga Kota Padang, Sumatera Barat, terinspirasi dari kesuksesan Ceko dalam menekan penyebaran virus corona.

Sebelumnya, Ceko mengimbau warganya yang sakit atau yang sehat untuk tetap menggunakan masker.

Pemerintah Kota Padang kemudian mengeluarkan imbauan kepada warga dan orang yang masuk ke Kota Padang agar menggunakan masker.

Baca juga: Ketika Master Limbad Gagal Mudik dan Tepergok Polisi di Cianjur

Jika tidak mematuhi aturan tersebut, maka setiap orang akan dikenakan denda dua buah masker.

"Ini berdasarkan pengalaman Ceko, bahwa pemakaian masker itu mengurangi penyebaran Covid-19 ini. Serta dari WHO juga memerintahkan kepada kita yang sakit maupun yang tidak sakit memakai masker," ujar Wali Kota Padang Mahyeldi kepada sejumlah wartawan, Selasa (7/4/2020).

Mahyeldi mengatakan, masker yang digunakan masyarakat tidak harus masker yang mahal atau masker kesehatan seperti yang digunkan tenaga medis.

Mahyeldi juga mengingatkan bahwa masker yang dibutuhkan tidak perlu mementingkan gaya, namun cukup masker yang aman dan nyaman digunakan.

Baca juga: Masuk ke Kota Padang Wajib Gunakan Masker jika Tak Ingin Kena Denda

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com