Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

21 Pejabat Pemkot Bandung Dilantik Pakai Masker dan Dijemur Matahari

Kompas.com - 06/04/2020, 14:41 WIB
Putra Prima Perdana,
Farid Assifa

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Wabah Covid-19 tidak menjadi penghalang untuk Pemerintah Kota Bandung melantik 21 orang pejabat  yang dipromosikan atau dirotasi menduduki jabatan baru.

Pelantikan yang dilakukan langsung oleh Wali Kota Bandung Oded M Danial di Plaza Balai Kota Bandung, mengikuti prosedur kesehatan yang saat ini tengah diberlakukan.

Seluruh pejabat yang dilantik menggunakan masker dan duduk berjarak satu dengan yang lainnya.

Baca juga: Kepatuhan Warga Rendah Jadi Alasan Buka Tutup Jalan di Kota Bandung

 

Mereka pun duduk di tengah lapangan upacara di bawah teriknya sinar matahari pagi.

Dalam sambutannya, Oded mengatakan, pelantikan pejabat kali ini terasa berbeda dengan pelantikan pejabat sebelumnya.

"Terima kasih atas kehadirannya walaupun pelantikan hari ini di tengah suasana yang sangat memprihatinkan yaitu situasi kondisi kita menghadapi wabah virus corona," kata Oded, Senin (6/4/2020).

Oded meminta agar pelantikan yang dinilainya bersejarah ini menjadi motivasi untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

"Jadikanlah momentum pelantikan hari ini menjadi catatan sejarah bapak dan ibu. Pelantikan hari ini sambil berjemur membangun semangat kita dalam memberikan kontribusi kita dalam penyelenggaraan pemeritahan," tuturnya.

Oded pun berharap pelantikan hari ini diingat sebagai sebuah perjuangan.

"Pesan saya kepada yang barusan dilantik dan yang hadir disini para ASN, momentum hari ini bahwa kita sedang berjuang bersama menghadapi wabah virus corona," tuturnya.

Baca juga: Wali Kota Bandung Tak Lakukan Local Lockdown, tapi Pertimbangkan Opsi Karantina

Kepada para ASN yang saat ini sedang bekerja dari rumah, Oded meminta agar tetap memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat.

"Walaupun hari ini sebagian besar sedang bekerja di rumah, tapi jangan mengurangi semangat kita melayani masyarakat. Saya percaya insya allah saudara aian melaksanakan tugas sebaik baiknya," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com