Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasien Positif Covid-19 di Sumbar Bertambah Jadi 12 Orang

Kompas.com - 01/04/2020, 15:05 WIB
Perdana Putra,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com-Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Barat merilis penambahan pasien baru yang positif terjangkit Covid-19.

Rabu (1/4/2020) ada penambahan satu orang sehingga total sudah ada 12 pasien positif Covid-19.

"Berdasarkan hasil lab Fakultas Kedokteran Universitas Andalas Padang, hari ini yang positif Covid-19 bertambah 1 orang lagi," ujar Kepala Biro Humas Pemprov Sumbar, Jasman Rizal dalam keterangan tertulisnya yang diterima Kompas.com, Rabu (1/4/2020).

Jasman menyebutkan yang bersangkutan adalah wanita, pekerjaan ibu rumah tangga, umur 51 tahun. Pasien berasal dari Padang dan sekarang dirawat di RS Ahmad Muchtar Bukittinggi.

Yang bersangkutan masuk ke RS Ahmad Muchtar sejak tanggal 28 Maret 2020.

Baca juga: Pasien ke-11 Positif Corona di Sumbar Adalah Pelajar 18 Tahun, Lakukan Isolasi Mandiri

Diduga terpapar karena ada keluarga pulang dari Malaysia dan tetangga dari Jakarta. Sekarang lagi di tracing oleh tim orang-orang yang melakukan kontak dengan pasien

"Total yang telah positif adalah 12 orang," jelas Jasman.

Jasman merinci saat ini ada 6 pasien yang dirawat di RSUP M Djamil Padang dimana tiga di ruang isolasi dan 3 di isolasi mandiri.

Sementara 5 pasien dirawat di RS Ahmad Muchtar dimana 3 pasien di ruang isolasi dan 2 isolasi mandiri.

Sedangkan satu pasien lainnya telah meninggal dunia.

Baca juga: Pasien Positif Corona di Sumbar Bertambah Jadi 11 Orang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com