Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

ODP Covid-19 di Riau Mencapai 1.823 Orang

Kompas.com - 24/03/2020, 12:41 WIB
Idon Tanjung,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Dinas Kesehatan Provinsi Riau terus melakukan pemantauan terhadap masyarakat terkait wabah virus corona atau Covid-19.

Berdasarkan data di situs resmi Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau, corona.riau.go.id, jumlah orang dalam pemantauan (ODP) dari 3 hingga 24 Maret 2020, tercatat 1.823 orang.

Dari data tersebut, sebanyak 4 orang telah selesai dilakukan pemantauan dan sisanya 1.819 orang.

Baca juga: Perantau dari Sumatera Barat Diminta Tidak Pulang Kampung

Kemudian, di situs itu juga tercatat data pasien dalam pengawasan (PDP) atau suspect Covid-19, berjumlah 55 orang.

Pasien yang masih dirawat di Riau saat ini berjumlah 42 orang.

Sedangkan, pasien yang sudah dilakukan uji laboratorium dan dinyatakan negatif berjumlah 15 orang.

Dari 15 pasien yang negatif, 13 orang dinyatakan sehat dan sudah dipulangkan.

Baca juga: 31 Warga Nias Jadi ODP Covid-19

Sementara, untuk pasien yang positif Covid-19, tercatat satu orang.

Adapun, pasien yang positif ini merupakan seorang pria berusia 60 tahun.

Dalam situs web tersebut, tercatat ada 44 rumah sakit yang disiapkan untuk menangani Covid-19.

Rumah sakit tersebut tersebar di sejumlah kabupaten dan kota di Riau, baik rumah sakit pemerintah maupun swasta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com