Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Hasil Tracing: Pasien Positif Covid-19 di Bali Kontak dengan 217 Orang

Kompas.com - 21/03/2020, 18:35 WIB
Kontributor Bali, Robinson Gamar,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

DENPASAR, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi Bali terus memperbarui data pasien positif Covid-19 dan tracing contact para pasien tersebut.

Jika sebelumnya disebutkan ada 4 yang positif, data terbaru ada 3 yang positif.

Satu di antaranya telah berada di daerah lain, meskipun sebelumnya pernah bertugas di Bali.

Baca juga: Hasil Tracing: 3 Pasien Positif Covid-19 di Bali Kontak dengan 199 Orang

 

Kemudian, pasien yang dinyatakan positif ini telah melakukan kontak dengan 217 orang.

Hal ini disampaikan Sekda Provinsi Bali Dewa Made Indra dalam keterangan pers, di Denpasar, Sabtu (21/3/2020).

"Perkembanganya adalah dari jumlah yang ditelusuri kontak dengan positif, kemarin saya laporkan 199 orang. Lalu tim surveillance melakukan penelusuran semua orang yang pernah kotak dekat, ada penambahan 18 orang. Totalnya jadi 217 orang," kata Dewa Indra.

Terhadap 217 orang tersebut, telah diberikan komunikasi, informasi, edukasi dan rekomendasi isolasi diri atau karantina di rumah masing-masing.

Baca juga: Keadaan Membaik, Mahasiswa Positif Corona di Malang Tunggu Hasil Lab Sebelum Dipulangkan

 

Sementara itu, di seluruh Bali, saat ini masih dirawat 24 pasien.

Mereka diisolasi sambil menunggu hasil uji lab, apakah positif atau negatif Covid-19.

"Saat ini, masih dirawat 24 orang, masih menunggu hasil lab. Kalau negatif, bisa langsung dipulangkan," ucap Dewa Indra. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com