Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Anak Itu sebagai Pancingan, agar Kami Cepat Diberi Anak"

Kompas.com - 13/03/2020, 19:24 WIB
Achmad Faizal,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Solikin, pria yang disebut membawa kabur balita asal Malaysia menjelaskan duduk perkara pemberitaan penculikan anak yang dituduhkan kepadanya dan istrinya, Anita.

Solikin juga membantah pemberitaan yang menyebutnya sebagai TKI yang bekerja sebagai pembantu rumah tangga di Malaysia.

Solikin dan Anita sempat tinggal di Selangor, Malaysia. Ia dan keluarga balita itu merupakan tetangga.

Baca juga: Pemerkosaan oleh Ayah dan Paman di Sumsel Terungkap Saat Korban Punya Pacar

Mereka dan Rosdiana, orangtua balita itu, juga cukup dekat.

"Saya bekerja sebagai pemborong di Malaysia, bukan pembantu rumah tangga," jelas Solikin kepada wartawan di Mapolda Jatim, Jumat (13/3/2020).

Selama tujuh tahun menikah, Solikin dan Anita belum memiliki anak.

Karena kedekatan mereka, Solikin dan Anita meminta agar diizinkan mengasuh putri Rosdiana. Permintaan itu pun dikabulkan.

"Saat itu putrinya masih berusia belum genap satu bulan, kami yang mengasuh," ujarnya.

Solikin dan Anita bersyukur diberi kepercayaan mengasuh anak Rosdiana. Solikin berharap, segera diberikan momongan ketika merawat balita tersebut dengan tulus.

"Jadi anak tersebut istilahnya sebagai pancingan, agar kami cepat diberi karunia anak," jelas Solikin.

Solikin juga mengaku sengaja membawa anak berusia tiga tahun itu ke Indonesia tanpa izin Rosdiana.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com