Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

Peminat Sport Tourism Tinggi, Babel Kembali Gelar Sungailiat Triathlon

Kompas.com - 13/03/2020, 12:12 WIB
Inang Sh ,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Gubernur Bangka Belitung (Babel) Erzaldi Rosman mengatakan sport tourism saat ini sangat populer dan diminati banyak orang. Kombinasi olahraga dan wisata ini juga dapat mempromosikan pariwisata Babel.

“Penggabungan antara olahraga dan wisata itu sangat efektif dan cocok diterapkan Babel dalam rangka meningkatkan kunjungan wisatawan,“ ungkapnya seperti keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Jumat (13/3/2020).

Untuk itu, pihaknya pun akan kembali menggelar acara sport tourism  Sungailiat Triathlon 2020 pada Sabtu, (11/4//2020) mendatang.

Dia menjelaskan, Triathlon nantinya akan melalui rute empat objek wisata unggulan Kabupaten Bangka Belitung, antara lain Pantai Tanjung Pesona, Puri Tri Agung, Pantai Air Anyir, dan Pantai Teluk Uber.

Baca juga: Dana Hibah Pilkada di 4 Kabupaten Bangka Belitung Capai Rp 68,7 Miliar

“Melalui ajang ini peserta dapat sekaligus menikmati keindahan alam berupa pantai berpasir putih, air laut yang bening serta tumpukan batu granit berukuran besar di sepanjang garis pantai yang nantinya akan dilalui peserta,” jelasnya.

Selain itu, lanjutnya, peserta juga dapat menikmati budaya dan kearifan lokal masyarakat di sepanjang rute yang dilaluinya nanti.

"Tak lupa berbagai atraksi budaya lokal disuguhkan masyarakat setempat, seperti tarian budaya tradisional serta peserta juga dapat menikmati kuliner khas Bangka Belitung,” ungkapnya.

Erzaldi juga menyebut, Sungailiat Triathlon merupakan satu dari empat event dari Kepulauan Bangka Belitung yang masuk dalam Calender of Event Wonderful Indonesia 2020.

Baca juga: Gencarkan Sport Tourism, Bangka Gelar Sungailiat Adventour Trail 2020

4 objek wisata unggulan di Sungailiat Triathlon 2020

Bagi yang penasaran dengan empat objek wisata unggulan yang akan dilewati oleh peserta Sungailiat Triathlon 2020 mendatang, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Babel melalui keterangan tertulisnya menjelaskannya sebagai berikut ini.

Pertama, Pantai Tanjung Pesona. Pantai ini merupakan salah satu pantai dari garis pantai bagian timur Pulau Bangka, yang terkenal dengan pantai-pantainya yang indah.

Dengan letak jaminan pantai yang sudah terkenal tersebut, pantai ini menjadi tempat yang menarik untuk menikmati cahaya matahari terbit.

Tak hanya itu, Pantai Tanjung Pesona yang juga kawasan resort memiliki beberapa fasilitas menarik, seperti akomodasi berbintang di pinggir pantai, restaurant, jogging track, persewaan speed boat, banana boat, jetski, dan lainnya.

Kedua, Puri Tri Agung. Destinasi wisata menawarkan pengalaman wisata religi yang langsung menghadap Laut Cina Selatan.

Baca juga: Ini Target Triatlon di Sungailiat

Pagoda Puri Tri Agung dibangun dengan misi memperkenalkan ragam budaya yang ada di Pulau Bangka.

Ketiga, Pantai Air Anyir. Pantai ini merupakan salah satu objek wisata pilihan untuk menghabiskan akhir pekan di Pulau Bangka.

Halaman:
Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com