Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tebing Longsor di Sukabumi, 5 Kepala Keluarga Diungsikan

Kompas.com - 17/02/2020, 08:05 WIB
Budiyanto ,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

SUKABUMI, KOMPAS.com - Hujan dengan intensitas deras beberapa jam di Sukabumi, Jawa Barat, Minggu (16/2/2020) juga mengakibatkan tiga rumah terdampak tanah longsor.

Bencana ini menerjang di Kampung Cikiray, Desa Sirnaresmi, Kecamatan Cisolok sekitar pukul 14:00 WIB.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa yang berlangsung saat hujan mengguyur wilayah desa ada tersebut.

"Tiga rumah yang terdampak longsor ini dihuni empat kepala keluarga. Sekarang mereka sudah mengungsi di rumah keluarganya," kata Kepala Desa Sirnaresmi Iwan Suwandri saat dikonfirmasi Kompas.com lewat pesan WhatsApp, Minggu malam.

Baca juga: Dikepung Banjir dan Longsor, Wisatawan Geopark Ciletuh Terjebak Tidak Bisa Pulang

Jaro Iwan sapaan akrabnya ini menuturkan bencana tanah longsor diawali hujan mengguyur deras di wilayahnya beberapa jam

Lalu tebing.tanah di pinggiran rumah longsor  menggerus sebagian bangunan rumah.

"Tidak semua rumah tertimbun, hanya sebagiannya kebanyakan pinggirnya.Tapi dikhawatirkan terjadi longsor susulan, tiga rumah akhirnya dikosongkan," ujar dia.

Baca juga: Diguyur Hujan Deras, Banjir dan Longsor Terjadi di Geopark Ciletuh

Tebing setinggi 10 meter longsor

Sementara di Kecamatan Jampangtengah, bencana tanah longsor mengancam satu  rumah dihuni satu kepala keluarga di Kampung Rawaseel, Desa Tanjungsari.

Peristiwa ini terjadi saat hujan deras sekitar pukul 17:00 WIB.

Tebing tanah setinggi 10 meter dengan lebar 8 meter longsor di sekitar rumah warga. Sebagian materialnya mengenai sebagian bangunan rumah warga.

Baca juga: Saat Kerja Bakti, Warga Temukan Tarsius di Tebing Gowa Jepang Kiawa

 

Karena dikhawatirkan terjadi longsor susulan penghuni rumah diungsikan ke keluarga.

"Tanah longsor mengancam satu rumah, tapi khawatir ada susulan makanya diungsikan ke rumah saudaranya," kata Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Jampangtengah Dadi Supardi dalam pesan WhatsApp, Minggu malam.

Baca juga: Detik-detik Evakuasi Korban Heli MI-17, Tebing Sakral, Medan Ekstrem, hingga Libatkan Warga Setempat

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com