Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Diguyur Hujan, Perayaan Cap Go Meh di Sukabumi Dipadati Warga

Kompas.com - 14/02/2020, 22:35 WIB
Budiyanto ,
Dony Aprian

Tim Redaksi

SUKABUMI, KOMPAS.com - Hujan deras tak menyurutkan antusiasme warga untuk menyaksikan Festival Budaya 2020 dalam rangkaian perayaan Cap Go Meh di Sukabumi, Jawa Barat.

Perayaan tahun baru Imlek 2571 tersebut berpusat di Vihara Widhi Sakti, Jalan Pajagalan dipadati warga yang menonton, Jumat (14/2/2019).

Seperti tahun sebelumnya, pawai joli, barongsai dan liong serta kesenian daerah kembali digelar.

Baca juga: Duduk Perkara Pelajar Didenda karena Nonton Cap Go Meh di Singkawang

Antusiasme terlihat dengan adanya kerumunan warga di beberapa ruas jalan yang akan dilintasi seperti Jalan Ahmad Yani dari Alun-alun Kota Sukabumi hingga persimpangan stasiun timur.

''Saya bawa anak ingin melihat barongsai dan liong juga atraksi kesenian lainnya. Karena sudah lama juga pawai Cap Gomeh ini tidak digelar,'' ungkap Indah Permata (34), salah seorang warga saat ditanya Kompas.com di Alun-alun Kota Sukabumi.

Peserta yang mengikuti pawai ini tidak hanya berasal dari vihara di Sukabumi, melainkan juga dari kota lain seperti Bogor, Cianjur, Tangerang dan Jakarta.

''Perayaan Cap Go Meh ini melibatkan semua elemen masyarakat. Karena tema pertamanya mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia,'' ungkap Ketua Umum Yayasan Vihara Widhi Sakti, Iwan Iskandar di sela kegiatan.

Baca juga: Imbas Virus Corona, Panitia Cap Go Meh Padang Kehilangan 100 Turis Asal China

Tak hanya itu, kesenian tradisional seperti tanjidor, debus, boles, calung, lengser ambu dan sisingaan turut ditampilkan.

''Kita berharap di Sukabumi warganya lebih bersatu, dan tidak ada lagi intoleransi,'' ujar Iwan.

Pawai budaya Cap Go Meh ini dibuka Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi di depan Vihara Widhi Sakti.

Dalam sabutannya, Fahmi mengatakan kegiatan tersebut bertujuan menjalin suasana kebersamaan, persatuan dan kesatuan.

''Cap Go Meh ini juga bagian budaya tidak terpisahkan di wilayah Kota Sukabumi. Intinya di tengah perbedaan yang ada, budayalah yang telah mempersatukan kita semua,'' kata dia.

Turut hadir Wakil Wali Kota Sukabumi Andri Setiawan Hamami, Komandan Kodim 0607/Kota Sukabumi Letkol (Inf) Danang Prasetyo Wibowo, Wakil Kapolres Sukabumi Kota Kompol Sulaeman Salim, serta pejabat lainnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com