Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PDI-P Pastikan Tak Akan Usung Ketua DPD Gerindra di Pilkada Samarinda 2020

Kompas.com - 30/01/2020, 08:41 WIB
Zakarias Demon Daton,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

SAMARINDA, KOMPAS.com - DPC PDI-P Samarinda memastikan tak akan mendukung Ketua DPD Gerindra Kaltim Andi Harun dan pasangannya Rusmadi Wongso dalam Pilkada Samarinda 2020.

Keputusan tersebut diambil karena Andi dan Rusmadi sudah mendeklarasikan diri untuk berpasangan.

Sementara, DPP PDI-P masih mensurvei 12 bakal calon wali kota dan wakil wali kota Samarinda yang mendaftar di PDI-P, termasuk Andi Harun.

"Mereka kelajuan, mekanisme partai masih bergulir. Kami pastikan kedua nama itu tak direkomendasikan PDI-P," ungkap Ketua DPC PDI-P Samarinda, Siswadi saat memberi keterangan pers di kantor DPRD Samarinda, Rabu (29/1/2020).

Baca juga: Maju Pilkada Samarinda, Wasekjen DPP PAN Ingin Stop Izin Tambang Batu Bara

Diketahui, Andi sebelumnya mendaftar sebagai bakal calon wali kota dalam penjaringan PDI-P.

Namun hingga saat ini DPP PDI-P belum mengeluarkan nama yang akan diusung.

Andi lebih dulu menggandeng Rusmadi Wongso pasangan wakilnya.

Rusmadi adalah mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Kaltim yang pernah diusung PDI-P pada Pilkada Kaltim 2018.

"Andi Harun memang mendaftar, tapi Rusmadi Wongso tak pernah mendaftar di PDI-P. Bahwa dia (Rusmadi) pernah di usung PDI-P, iya. Tapi dia bukan kader PDI-P," tegas pria yang kini menjabat Ketua DPRD Samarinda ini.

Karena itu, dirinya memastikan partainya tak akan mendukung ataupun merekomendasikan kedua nama tersebut pada Pilkada Samarinda mendatang.

Hasil survei akan jadi rujukan penentu dukungan PDI-P.

Siswadi menargetkan hasil survei internal keluar sekitar akhir Februari.

Baca juga: Pilkada Samarinda, Ketua DPD Gerindra Kaltim Ikut Penjaringan PDI-P

 

Jadi, nama calon usungan PDIP akan diumumkan paling lambat Maret 2020.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com