Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Listrik Padam Lebih dari 19 Jam, Gubernur Kalsel Minta PLN Percepat Perbaikan

Kompas.com - 20/01/2020, 12:52 WIB
Andi Muhammad Haswar,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BANJARMASIN, KOMPAS.com - Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) Sahbirin Noor meminta PLN Wilayah Kalimantan Selatan dan Tengah (Kalselteng) segera mengatasi pemadaman listrik.

Sahbirin mengatakan, sudah menerima laporan dari PLN terkait terputusnya pasokan listrik di sebagian wilayah Kalsel.

"Kita minta PLN sebagai yang berkompeten untuk segera mengatasi dan mengantisipasi," ujar Sahbirin saat ditemui, Senin (20/1/2020).

Baca juga: Jalur SUTT PLN Tersambar Petir, Sebagian Wilayah Kalsel dan Kalteng Padam

Sahbirin menjelaskan, dari laporan yang diterimanya, PLN beralasan padamnya listrik di Kalselteng diakibatkan salah satu Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) tersambar petir.

Pemerintah Provinsi Kalsel kata Sahbirin siap membantu mengatasi masalah yang dihadapi PLN agar listrik di Kalsel kembali normal.

Sahbirin juga meminta masyarakat Kalsel yang terdampak pemadaman agar bersabar walaupun saat ini sudah muncul nada protes.

Baca juga: Tim Investigasi Polri Periksa 20 Saksi Terkait Mati Listrik Massal

"Kalau masyarakat memprotes atau marah terhadap PLN, itu supaya PLN bergerak cepat mengatasi pemadaman secepatnya," katanya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com