Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Bripka Saepudin Lepaskan Tembakan Saat Terjadi Pembacokan Brutal di Bandung

Kompas.com - 14/01/2020, 21:14 WIB
Candra Setia Budi

Editor

KOMPAS.com - Aksi pembacokan terhadap sekelompok remaja yang dilakukan dua orang pengedara sepeda motor sempat terekam kamera pengawas dan viral media sosial. 

Peristiwa pembacokan itu terjadi di Jalan M Yunus, Kecamatan Cicendo, Kota Bandung, Jumat (10/1/2020) sekitar pukul 15.30 WIB. 

 

Dalam video tersebut, terlihat sekelompok remaja tengah berkendara tiba-tiba dari belakang muncul pengendara lain yang berboncengan menghampiri kelompok tersebut dan langsung melakukan aksi pembacokan.

Baca juga: Viral Video Aksi Pembacokan Brutal di Bandung, 1 Orang Terluka

Aksi pembacokan sendiri berhenti setelah salah satu anggota Polsek Cicendo, bernama Bripka Saepudin melintas di jalan itu dan memberikan tembakan peringatan ke udara hingga membuat pelaku melarikan diri.

Dikutip dari TribunJabar.id, Bripka Saepudin mengatakan, saat melintas di lokasi kejadian suasana terlihat sepi. 

"Suasananya sepi. Tiba-tiba di depan saya ada ribut-ribut, ada dua orang posisi terjatuh, lalu ada lagi seorang pria pakai helm tengah mengacungkan golok seperti sedang hendak memukulkan ke orang yang terjatuh," ujarnya ditemui di Mapolrestabes Bandung, Senin (13/1/2020).

Baca juga: Kronologi Video Viral Aksi Pembacokan Misterius di Bandung

Melihat peristiwa itu, sambungnya, ia pun langsung menghentikan laju sepeda motornya. Ia  kemudian berdiri lalu mengeluarkan senjata api miliknya dan menembakannya ke udara 

"Saat itu saya lihat orang yang bawa golok seperti hendak akan memukulkannya ke yang lagi jatuh. Spontan saya lepaskan tembakan untuk mencegah itu terjadi," ujarnya. 

Ia bahkan sempat berusaha mengejar pelaku dengan mencegatnya di persimpangan jalan.

"Tapi ternyata saya lihat ada korban bernama Adit yang bawa motor itu kepala belakangnya berdarah. Saya hubungi piket reskrim untuk bantuan pertolongan dan membawa Adit ke rumah sakit," katanya. 

Baca juga: Kantongi Identitas Pelaku Pembacokan Brutal di Bandung, Pelaku Diminta Serahkan Diri

Saepudin mengatakan, ia melepaskan tembakan ke udara sebagai standar prosedur. 

"Saya melaksanakan standar operasedur. Tembakan dilepaskan untuk mencegah adanya korban," katanya. 

Polisi terus melakukan penyelidikan untuk menangkap pelaku pembacokan sekelompok remaja tersebut yang terekam CCTV

Bahkan polisi mengaku sudah mendapatkan identitas para pelaku pembacokan itu. 

"Kami pun sudah mengantongi identitas (pelaku) ini menjadi kasus yang viral, makanya kami harapkan para pelaku menyerahkan diri," ujar Kasat Reskrim Polrestabes Bandung AKBP Galih Indragiri, Senin (13/1/2020) dikutip dari TribunJabar.id.

Baca juga: Polisi Usut Video Viral Aksi Pembacokan Misterius di Bandung

Untuk mengungkap kasus ini, Galih mengaku telah membentuk tim untuk menangkap pelaku pembacokan tersebut. Bahkan, ia pun meminta para pelaku untuk menyerahkan diri sebelum ditindak tegas.

"Untuk kasus (pembacokan) di Cicendo sedang kami upayakan (diungkap) dalam waktu dekat. Kami mengimbau para pelaku untuk kooperatif, kalau tidak kami akan melakukan tindakan tegas," ujarnya.

 

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Cerita Bripka Saepudin Lepaskan Tembakan, Gilang dan Adit Selamat dari Bacokan Golok

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com