Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Penyebab Istri Injak Kemaluan Suami hingga Pingsan

Kompas.com - 20/12/2019, 09:54 WIB
Candra Setia Budi

Editor

KOMPAS.com - Terlibat cekcok dengan suaminya, seorang istri bernama Nur Faida (30) nekat menginjak kemaluan suaminya Syamsul Arifin (34) hingga pingsan. Akibat kejadian itu Syamsul harus dilarikan ke RSUD Waluyo Jati Kraksaan.

Peristiwa itu terjadi di rumah mereka di Desa Kalibuntu, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, Jumat lalu, Jumat (12/12/2019) lalu.

Keluarga korban yang tak terima dengan kejadian tersebut melaporkan Nur ke Polres Probolinggo, hingga membuatnya harus berurusan dengan pihak kepolisian.

"Keluarga Syamsul lalu melapor kejadian itu ke Polres Probolinggo, dengan kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT)," kata Kanit PPA Polres Probolinggo Bripka Isyana Reni Antasari, Kamis (19/12/2019).

Baca juga: Kronologi Istri Injak Kemaluan Suami hingga Pingsan, Awalnya dari Cekcok

Reni mengatakan, sebelum peristiwa itu terjadi. Pasangan suami istri ini memang sering ribut, mulai urusan ekonomi hingga adanya orang ketiga, puncaknya pada Jumat lalu.

"Mereka memang sering berantem," katanya, Kamis.

Baca juga: Emosi Ditagih Cicilan Ponsel, Suami Aniaya Istri hingga Tewas

Reni mengatakan, saat keduanya terlibat pertengkaran. Nur memukul dan mendorong suaminya hingga terjatuh dan kepalanya membentur meja.

Saat terjatuh dengan posisi telentang, Nur langsung menginjak kemaluan suaminya hingga membuat Syamsul pingsan dan dilarikan ke rumah sakit.

“Syamsul sudah membaik. Korban sempat tak sadarkan diri karena bagian vitalnya diinjak oleh istrinya saat cekcok,” katanya.

 

 

(Penulis: Kontributor Probolinggo, Ahmad Faisol | Editor: Aprillia Ika)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com