Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai Karhutla, Riau Bersiap Hadapi Banjir dan Langsor

Kompas.com - 31/10/2019, 18:31 WIB
Idon Tanjung,
Farid Assifa

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Setelah bencana kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) dan kabut asap, Pemerintah Provinsi Riau kini bersiap menghadapi bencana banjir dan longsor.

Hal itu karena wilayah Riau sudah memasuki musim hujan.

Berdasarkan prediksi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru, musim hujan di Riau terjadi hingga Desember 2019.

"Informasi dari BMKG, Riau sudah masuk musim penghujan, jadi nanti kita siap-siap lagi menghadapi banjir dan longsor," ungkap Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau, Edward Sanger saat dihubungi Kompas.com, Kamis (31/10/2019).

Baca juga: Sejumlah Wilayah di Manado Dilanda Banjir, BPBD Minta Warga Waspada

Edwar menyebutkan, wilayah yang rawan banjir antara lain Kabupaten Kampar, Kuansing, Indragiri Hulu dan Indragiri Hulu.

"Empat wilayah itu rawan banjir karena terdapat bantaran sungai," katanya.

Sedangkan wilayah yang rawan longsor, sambung Edward, yakni Kabupaten Kampar.

Lonsor di Kampar saat musim hujan sering terjadi di jalan lintas Riau-Sumatera Barat, tepatnya di Desa Merangin, Kecamatan Kuok.

Baca juga: Hujan Deras dan Puting Beliung, Belasan Rumah di Cianjur Rusak dan Terendam Banjir

Untuk itu, Edward mengimbau masyarakat yang tinggal di wilayah rawan banjir dan longsor agar waspada selama musim hujan.

"Kita mengajak masyarakat mari membersihkan saluran-saluran air, yang barangkali sudah tersumbat ataupun sudah dangkal. Kemudian membersihkan gorong-gorong. Jadi dibersihkan supaya waktu hujan air jalan," tutup Edward.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com