Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ambulans Gereja Tabrak dan Seret Motor hingga Masuk Bengkel, 1 Orang Tewas

Kompas.com - 26/10/2019, 17:11 WIB
Hadi Maulana,
Farid Assifa

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com - Satu ambulans milik Gereja Santo Yosef menabrak bengkel motor yang berada di bilangan Bumi Perkemahan, Kabil, Batam, Kepulauan Riau, Sabtu (26/10/2019).

Akibat kecelakaan itu, satu orang tewas di tempat.

Kejadian bermula saat ambulans berpelat nomor merah BP 7215 A keluar dari kawasan Gereja Katolik Santo Yosef.

Medan jalan yang menurun tajam membuat ambulans hilang kendali dan menabrak satu bengkel motor.

Baca juga: Dinkes Sulsel Pastikan Kabar Tenggelamnya Ambulans Laut adalah Hoaks

Sebelum menghajar bengkel, ambulans tersebut terlebih dahulu menabrak satu pengendara sepeda motor Honda Supra Fit bernomor polisi BP 2359 DB.

Hal tersebut menyebabkan pengendara sepeda motor tewas seketika dengan kondisi yang mengenaskan.

"Mayatnya keseret sampai ke dalam bengkel, kakinya putus dan langsung tewas di tempat," kata Afrius, salah seorang saksi mata yang ditemui di lokasi kejadian, Sabtu (26/10/2019).

Unit Lakalantas Polresta Barelang langsung turun ke lokasi untuk melakukan evakuasi.

Kanit Lakalantas Polresta Barelang Iptu Frediano mengatakan, saat ini pihaknya masih menyelidiki kejadian itu.

"Korban saat ini masih satu dan sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Elisabeth Batam Kota, sedangkan sopir ambulans baik-baik saja," katanya.

Baca juga: Risma Bakal Tindak Tegas Warga yang Halangi Laju Ambulans dan Damkar, Ini Alasannya

Saat ini pihaknya masih berupaya memindahkan ambulans yang masih berada di dalam bengkel sepeda motor dalam kondisi terbalik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com