Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menkes Nila Moeloek Dikawal Ketat Saat Berkunjung ke Ambon

Kompas.com - 16/10/2019, 18:33 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

AMBON, KOMPAS.com - Menteri Kesehatan Nila Djuwita Moeloek mendapat pengamanan ekstra ketat saat berkunjung ke Kota Ambon, Maluku, Rabu (16/10/2019).

Dalam kunjungan ke Ambon, Menteri Nila dikawal empat personel Brimob Polda Maluku bersenjata lengkap.

Selain itu, terdapat puluhan personel kepolisian yang berjaga-jaga.

Para personel Brimob ini terlihat begitu waspada dan terus mengawal pergerakan Nila.

Adapun, puluhan personel lainnya ikut memantau gerak-gerik setiap orang di lokasi yang dikunjungi Nila.

Baca juga: Menyandang Nama Pahlawan Nasional, RSUP Ambon Pertama di Indonesia Timur

Bahkan, saat Nila sedang meninjau ke dalam bangunan RSUP dr Johannes Leimena maupun di lokasi pengungsian, personel Brimob tetap memberikan pengawalan ketat.

Wakapolres Ambon dan Pulau-Pulau Lease Kompol Ferry Mulyana mengatakan, pengamanan maksimal itu dilakukan untuk memastikan keamanan Menteri.

“Personel yang diturunkan dari polres termasuk Pam di jalur sekitar 60 personel, mulai dari bandara, pam melekat pada saat pengawalan, serta yang ditempatkan tiga titik yang menjadi jalur yang dilalui Menteri,” kata Ferry.

Dia mengatakan, pengamanan yang dilakukan ini sudah sesuai prosedur dalam pengamanan tamu VVIP.

Menurut dia, penambahan pengamanan dari Gegana Polda Maluku juga dilakukan dan itu sudah menjadi prosedur dan ketetapan.

“Protap langsung  dari pimpinan di atas untuk setiap pengamanan, terutama personal orang.  Apalagi dari pejabat negara, untuk protapnya harus dilaksanakan pengamanan,” ucap Ferry.

Adapun, dalam pengamanan kunjungan Menkes tersebut, personel kepolisian juga ikut membawa tongkat dan borgol.

Menteri Nila berkunjung ke Ambon dalam rangka meresmikan nama Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Terpadu Ambon yang berlokasi di kawasan Wailela, Kecamatan Teluk Ambon.

Rumah sakit tersebut resmi diberi nama RSUP dr Johannes Leimena.

Selain berkunjung ke rumah sakit tersbeut, Menteri Nila juga ikut mengunjungi pengungsi yang ada di Desa Tulehu, Kecamatan Salahutu, Kabupaten Maluku Tengah.

Dalam kesempatan itu, Nila juga ikut meninjau fasilitas rumah sakit darurat dr Ishak Umarela yang ada di lokasi pengungsian di desa tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com