Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tersangka Pembunuhan Ditangkap gara-gara Nomor Seri Ponsel

Kompas.com - 15/10/2019, 17:40 WIB
Candra Nugraha,
Farid Assifa

Tim Redaksi

CIAMIS, KOMPAS.com - Penyidik Satuan Reserse Kriminal Polres Ciamis langsung bergegas menuju lokasi saat mengetahui pembunuhan ibu rumah tangga, Dede Tresnawati di objek wisata Batu Hiu, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran.

Penyidik kemudian melakukan identifikasi dengan menghadirkan semua saksi.

Namun saat identifikasi, hanya tersangka T (27) yang tidak hadir. Penyidik pun mulai mencurigai T sebagai pelaku pembunuhan. Dugaan penyidik ditunjang dengan bukti-bukti lainnya.

"Hasil autopsi, visum, kesesuaian antara keterangan para saksi, (tersangka) mengarah kepada T," jelas Kapolres Ciamis Ajun Komisaris Besar Bismo Teguh Prakoso saat ekspos kasus pembunuhan di Mapolres Ciamis, Selasa (15/10/2019).

Baca juga: Tiga Pekan Buron, Pembunuh Ibu Rumah Tangga di Pangandaran Ditangkap

Kasat Reskrim Polres Ciamis, Ajun Komisaris Risqi Akbar menambahkan, setelah mengantongi sejumlah bukti, penyidik memburu tersangka T. Penyidik mencari T ke rumah keluarga dan temannya.

Ketika menelusuri ke rumah teman tersangka di daerah Tangerang, Banten, penyidik menemukan tersangka. Saat itu, tersangka T terpantau sedang nongkrong di depan warung.

Saat diinterogasi, kata Risqi, tersangka sempat berkelit. Penyidik kemudian mencocokkan nomor seri ponsel yang dipegang tersangka dengan kotak ponsel milik korban.

"Hasilnya sama. Handphone itu milik korban yang dibawa pelaku," kata Risqi.

Selama pelariannya, lanjut dia, tersangka mengaku tinggal di rumah temannya yang berada di Jakarta dan Tangerang. Tersangka berpindah-pindah tempat untuk menghindari kejaran polisi.

Sebelumnya, korban atas nama Dede Tresnawati (36) ditemukan tewas di rumahnya, di kompleks wisata Batu Hiu, Dusun Golempang, Desa Ciliang, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, Rabu pagi (18/9/2019).

Awalnya, korban ditemukan anak bungsunya dalam kondisi terlentang di lantai ruang tengah rumahnya.

Baca juga: Terungkapnya Pembunuhan Wanita Tanpa Busana di Hotel Omega

Berdasarkan keterangan saksi, ada tiga lelaki yang bertamu ke rumah korban pada Selasa malam sekitar pukul 24.00 WIB. Ketiganya menggunakan sepeda motor jenis Yamaha RX King dan sebuah sepeda motor matik.

Pada peristiwa itu, sepeda motor milik korban jenis Honda Beat warna putih juga hilang. Selain itu, satu unit ponsel merek Lenovo turut raib dari rumah korban.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com