Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dewi Miliki 8 Anak di Usia Muda dan Sukses Usaha Jamu, Ini Harapannya untuk Buah Hati

Kompas.com - 07/10/2019, 16:06 WIB
Heru Dahnur ,
Khairina

Tim Redaksi

PANGKAL PINANG, KOMPAS.com- Dewi Hartarti (31) warga Bukit Merapin Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung yang melahirkan delapan anak dalam usia muda, berharap seluruh buah hatinya bisa melanjutkan sekolah hingga pendidikan tinggi.

Dia menilai bekal pendidikan penting bagi masa depan anak, khususnya jika ingin berwirausaha.

"Harapannya anak-anak sekolah gale (semua-red). Supaya nanti beriwirausaha, jadi pengusaha," kata Dewi kepada Kompas.com di Pangkal Pinang, Senin (7/10/2019).

Baca juga: Fakta Dewi Pemilik Jamu Mak Ganak, Miliki 8 Anak hingga Terima Pesanan dari Taiwan

Meskipun suaminya, M Ali (42) bekerja sebagai pegawai negeri sipil (PNS), ibu muda yang rajin mengonsumsi jamu ini tak ingin anaknya mengikuti jejak yang sama sebagai pegawai negeri.

"Terserah nanti anak-anak mau jadi pengusaha besar atau kecil. Kalau bisa ya usaha sendiri, tidak jadi PNS," ujar penyandang ijazah Sarjana Hukum itu.

Menurut Dewi, pilihan jenjang pendidikan menjadi hak anak untuk menentukannya. Sebagai orangtua, dia hanya menyiapkan kebutuhan yang diperlukan bagi sang anak.

Persiapan yang dilakukan, kata Dewi, cukup panjang waktunya karena si sulung Aria masih berumur 14 tahun. Sementara anak bungsu Ibrahim baru saja menginjak usia 1 tahun.

Baca juga: Mengenal Jamu Mak Ganak, Resep Keluarga Dewi yang Miliki 8 Anak

Adapun Dewi, saat ini mengelola usaha jamu Mak Ganak setelah kabar dirinya melahirkan delapan anak dalam usia muda viral di lini pemberitaan maupun media sosial.    

Tak berhenti di usaha jamu, Dewi juga telah membuka warung makan angkringan, warung kopi, dan warung goreng pisang.

Dari seluruh usaha yang dilakoni, Dewi berharap bisa membiayai seluruh kebutuhan hidup keluarga besarnya itu.

"Anak-anak kalau mau lanjut usaha jamu silakan. Buka usaha kuliner atau yang lainnya juga bisa. Sebagai orangtua, kasih semangat buka usaha," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com