Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Batal Hadiri Acara Puncak Sail Nias 2019 di Nias Selatan

Kompas.com - 14/09/2019, 07:20 WIB
Hendrik Yanto Halawa,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi

NIAS SELATAN, KOMPAS.com – Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H Laoly yang juga Ketua Panitia Nasional Sail Nias 2019 mengatakan, Presiden Joko Widodo atau Jokowi tidak jadi menghadiri acara puncak Sail Nias 2019 di Teluk Dalam, Nias Selatan, Sumatra Utara, Sabtu (14/9/2019) ini.

Presiden Jokowi mendelegasikan pembukaan acara itu kepada Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan.

Yasona mengemukakan hal itu dalam konfrensi pers di Media Center Sail Nias 2019 di Teluk Dalam, Nias Selatan, Jumat (13/9/2019).

Baca juga: Sail Nias, Gerbang Destinasi Wisata Bahari Dunia

Sail Nias 2019 merupakan parade kapal layar ke-11 yang digelar Pemerintah Pusat sejak 2009.

Presiden Jokowi batal menghadiri acara puncak Sail Nias 2019, yang digelar di Dermaga Pelabuhan Baru, Teluk Dalam, Kabupaten Nias Selatan, karena saat ini bangsa Indonesia masih dalam masa berkabung atas meninggalnya mantan Presiden BJ Habibie.

Walau Presiden tidak hadir, sejumlah menteri akan hadir bersama Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan dalam acara puncak itu.

"Besok akan ada Menteri Pariwisata, Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti," ujar Yosana semalam.

Puncak acara Sail Nias 2019 akan dimeriahkan atraksi terjun payung, tarian massal 500 penari, lompat batu yang dibawakan 100 orang dengan membawa bendera Merah Putih.

Beberapa acara pra-acara puncak telah di gelar di sejumlah Kabupaten Kota di Kepulauan Nias, dan semuanya berjalan dengan baik.

"Di antaranya acara pra tersebut fishing tournament, volly pantai, fam-trip, festival kopi, wonderfull Nias ekspo dan surfing dan besok (hari ini) adalah acara puncaknya," imbuhnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com