Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penampakan Sapi Kurban Jokowi di Surabaya, Putih Mulus dan Berpunuk

Kompas.com - 10/08/2019, 10:39 WIB
Achmad Faizal,
Jessi Carina

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Sapi kurban milik Presiden Jokowi terlihat dipajang di halaman Masjid Agung Al-Akbar Sabtu (10/8/2019). Sapi jenis Peranakan Ongole (PO) atau yang biasa disebut Sapi Jawa itu dipajang bersama sapi kurban milik Muspida Jawa Timur.

Pantauan Kompas.com, sapi berwarna putih mulus berpunuk itu dipajang bersama sapi milik Gubernur Jawa Timur, Wakil Gubernur Jatim, Sekdaprov Jawa Timur, Kapolda Jawa Timur, Kajati Jawa Timur, dan Kepala Pengadilan Tinggi Jatim.

Dari sapi-sapi kurban milik Muspida yang dipajang, ada seekor sapi jenis PO milik Gubernur Khofifah bersama keluarga.

Berdasarkan data keterangan yang dicantumkan di dekat lokasi, sapi kurban Presiden Jokowi berumur 4 tahun. Beratnya 1.080 kiogram, tinggi badan 160 centimeter, panjang badan 176 centimeter, dan lingkar dada 226 centimeter.

Sapi Jawa kurban Presiden Jokowi dibeli dari peternak asal Desa Pangkah Kulon, Kecamatan Ujung Pangkah, Kabupaten Gresik.

Baca juga: Penampakan Sapi-sapi Kurban Milik Jokowi yang Tersebar di Seluruh Negeri...

Sejak Sabtu pagi, sapi Presiden Jokowi menjadi tontonan warga. Sapi-sapi tersebut berada dalam lokasi khusus berpagar besi dan dijaga petugas keamanan. Hanya wartawan yang diperkenankan mendekat untuk mengambil gambar.

Humas Masjid Al-Akbar Surabaya Helmy M Noor, mengatakan, sapi-sapi tersebut akan disembelih Minggu (11/8/2019) pagi besok usai Shalat Idul Adha di Masjid Al-Akbar.

"Insya Allah usai shalat Idul Adha besok penyembelihan dilakukan," kata Helmy.

Data yang dihimpun dari Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur, berat sapi Jokowi hanya terpaut 80 kilogram dari sapi kurban Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa yang memiliki berat 1.000 kilogram atau 1 ton.

Baca juga: Sapi Kurban Jokowi di Lombok Capai 1,3 Ton, Penjual Tak Berani Kasih Nama

Sapi kurban Gubernur Jatim dengan jenis PO itu berusia 4 tahun dan dibeli dari peternak Desa Takerharjo, Kecamatan Selokuro, Kabupaten Lamongan. Sapi Gubernur Jatim tercatat sebagai juara kontes sapi Jawa Timur 2018.

Sementara sapi kurban Wakil Gubernur Jatim tercatat beratnya 950 kilogram. Jenisnya sapi PO, berusia 4 tahun, dan dibeli dari peternak Desa Dagan, Kecamatan Selokuro, Kabupaten Lamongan.

Adapun sapi kurban Sekda Jatim memiliki berat 750 kilogram jenis PO. Sapi berusia 3,5 tahun itu dibeli dari peternak Desa Dagan, Kecamatan Selokuro, Kabupaten Lamongan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com