Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aparat Amankan 4 Kg Sabu dan Ribuan Ekstasi di Pelabuhan Belinyu

Kompas.com - 03/08/2019, 09:28 WIB
Heru Dahnur ,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

PANGKAL PINANG, KOMPAS.com - Sebanyak 4 kilogram narkoba jenis sabu serta 5.000 butir lebih ekstasi diamankan aparat gabungan dari sebuah kapal motor yang berlabuh di Belinyu, Bangka, Kepulauan Bangka Belitung.

Barang terlarang itu disamarkan dalam tumpukan bahan kebutuhan pokok (sembako) yang dibawa dari Pelabuhan Kijang, Batam.

Kabid Pemberantasan Narkotika BNNP Kepulauan Bangka Belitung, AKBP Nurwisnanto membenarkan adanya operasi penangkapan yang dilakukan Kamis (1/8/2019) dini hari.

Baca juga: Mahasiswi Ditangkap karena Bawa Sabu Saat Jenguk Pacarnya di Rutan Salemba

Selain barang bukti narkoba, aparat juga meringkus dua pelaku inisial R dan J yang diduga berperan sebagai kurir.

"KM Bukit Raya dari Pelabuhan Kijang berangkat Rabu (31/7/2019) dan setibanya di Belinyu kami amankan. Ini bagian pengembangan kasus sebelumnya," kata Nurwisnanto saat dikonfirmasi Kompas.com, Sabtu (3/8/2019).

Barang bukti sabu dikemas pelaku menggunakan empat kantong alumunium foil, sementara ekstasi yang terdiri dari warna hijau dan merah muda menggunakan kantong plastik.

Baca juga: Sejumlah Fakta soal Pegawai Rutan Cipinang yang Selundupkan Sabu untuk Napi

Selain itu juga diamankan lima unit ponsel milik para pelaku.

Saat ini seluruh barang bukti dan pelaku ditahan di sel BNNP guna proses hukum lebih lanjut.

Operasi penangkapan narkoba digencarkan BNN sejak sebulan terakhir. Sebelumnya sebanyak 6 kilogram sabu diamankan dari Bandara Depati Amir Pangkal Pinang dan Pelabuhan Tanjung Kalian Muntok, Bangka Barat.

Kompas TV Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya melimpahkan berkas perkara kasus penyalahgunaan narkoba dengan tersangka Tri Retno Prayudati alias Nunung dan suaminya Jan Sambiran ke Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta hari Kamis. Polisi telah melimpahkan berkas perkara tahap pertama dengan tersangka komedian Nunung dan suaminya Jan Sambiran ke Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta. #narkobaartis #nunungnarkoba
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com