Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Karena Air Panas, Perempuan Ini Tusuk Ibu dan Adik Kandung dengan Gunting

Kompas.com - 23/07/2019, 12:27 WIB
Hendra Cipta,
Khairina

Tim Redaksi

 

MEMPAWAH, KOMPAS.com - Polisi menangkap perempuan paruh baya berinisial SD (43). Dia diduga menusuk ibu kandungnya sendiri dengan gunting.

Kapolsek Sungai Pinyuh AKP Shandy menerangkan, kejadian tersebut bermula saat SD tengah merebus air di rumahnya di Gang Tanjung, Kelurahan Sungai Pinyuh, Kecamatan Sungai Pinyuh, Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat, Minggu (21/7/2019).

Tak lama kemudian, datang adiknya GS (35) dan secara tiba-tiba menyiramkan air panas itu ke SD dan langsung berlari keluar rumah.

"SD lalu mengejar adiknya itu ke luar rumah dengan membawa gunting," kata Shandy, Selasa (23/7/2019).

Baca juga: Tusuk Seorang Pemuda hingga Tewas, Pengendara RX King Ditembak Polisi

Saat tengah kejar-kejaran itu, datang ibunya untuk melerai. Namun tak dinyana, gunting yang dibawa SD malah tertusuk ke perut ibunya.

Setelah itu, bukannya berhenti, SD terus mengejar adiknya dan menusukkan gunting itu ke bagian punggung.

"Setelah ibunya tertusuk dan terjatuh, tersangka kembali mengejar adiknya dan berhasil menusukkan gunting dari belakang," ujarnya.

Baca juga: 4 Fakta Perampokan BRI di Kalbar, Pelaku Tusuk Satpam hingga Terekam CCTV

Shandy menegaskan, saat ini kepolisian telah menahan SD dan masih dilakukan pemeriksaan mendalam. Sementara korban sempat dilarikan ke puskesmas, selanjutnya dirujuk ke Rumah Sakit Rubini Mempawah.

"Untuk saat ini tersangka sudah diamankan di Polsek Pinyuh," tegasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com