Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi: Jika HP Hilang, Blokir Nomornya

Kompas.com - 21/06/2019, 13:00 WIB
Ahmad Faisol,
Rachmawati

Tim Redaksi

LUMAJANG, KOMPAS.com - Polisi menyarankan kepada masyarakat yang kehilangan HP segera memblokir nomor telponnya, sebab nomor telepon tersebut kerap disalahgunakan untuk melakukan penipuan dengan meminta uang.

Saran itu disampaikan Kapolres Lumajang AKBP Muh Arsal usai menangkap Paksi Jaladara (29), pencuri spesialis barang elektronik.

Paksi ditangkap di rumahnya di Desa Mlawang, Kecamatan Klakah, Kabupaten Lumajang.

Baca juga: Running Text Hina Jokowi Mendadak Muncul, Totem SPBU Diduga Diretas Pakai HP

Arsal menjelaskan, Paksi diketahui telah mencuri laptop di rumah AYR (18) warga Desa Pecut Kelod, Kecamatan Denpasar Barat, Kota Denpasar, Bali.

Dalam penggerebekan di rumah tersangka Paksi, polisi menemukan satu buah laptop dan tiga buah HP. Setelah diselidiki, laptop serta HP tersebut ternyata berasal dari tiga orang korban yang berbeda.

"Dari salah satu HP yang dicuri, pelaku mengambil simcard-nya dan memindahnya ke handphone milik pelaku. Dengan demikian secara otomatis nomor yang dimiliki oleh korban berpindah ke HP pelaku. Ia pun langsung mengotorisasi Whatsapp dan menjalankan aksinya dengan meminta berbagai macam transfer. Mulai dari transfer pulsa hingga transfer uang yang ia arahkan ke rekening miliknya," tukas Arsal Jumat (21/6/2019).

Arsal menambahkan, Paksi mengaku berhasil mendapatkan dua kali transfer senilai Rp 600.000 dari korban yang berbeda.

Modusnya dengan mengaku sebagai saudara pemilik nomor yang membutuhkan uang untuk pengobatan.

Baca juga: 5 Fakta Guru PNS Sebar Konten Pengeboman Massal di Jakarta, Sering Dikeluarkan dari WAG hingga Berdalih HP Error

“Atas kasus ini kita semua mendapat pelajaran. Jika kehilangan handphone maka yang pertama kali harus dilakukan adalah mendatangi gerai kartu seluler untuk meminta tolong memblokir nomor tersebut. Karena jika tidak, kasus meminta transferan uang atau permintaan pulsa kepada teman-teman korban dapat terjadi seperti kasus di Klakah ini. Untuk itu saya himbau agar masyarakat hati-hati dalam menggunakan HP karena banyak penipuan mengatasnamakan seseorang yang kita kenal,” katanya.

Sementara itu, Ketua Tim Cobra AKP Hasran Cobra mengatakan para korban yang kehilangan laptop dan handphone sudah diketahui karena mereka telah melapor ke polisi.

"Laporan kehilangan laptop dan HP sudah pernah dilaporkan ke pihak kepolisian sehingga mudah ditelusuri pemiliknya saat ada pengungkapan," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com