Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sesosok Mayat Ditemukan Membusuk di Tebing Pantai Trenggole

Kompas.com - 03/06/2019, 19:36 WIB
Markus Yuwono,
Candra Setia Budi

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Sesosok mayat tanpa identitas di temukan di Tebing Pantai Trenggole, Desa Tepus, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta Senin (3/6/2019) petang. Petugas masih mencari identitas dan mencari penyebab kematiannya.

Sekretaris SAR Satlinmas wilayah Operasi II Gunungkidul, Surisdiyanto mengatakan, sekitar pukul 15.00 WIB Suparman (38) warga Tepus berniat untuk mencari lobster dengan memasang krendet di kawasan pantai tersebut.

Saat melintas di Tebing Pantai Trenggole, ia mencium bau busuk yang cukup menyengat. Dia kemudian berusaha mencari sumber bau yang cukup mengganggu bersama salah seorang warga lain.

Baca juga: Dibungkus Seprai, Sesosok Mayat Ditemukan Pemulung di Tong Sampah

Sesaat setelah mencari sumber bau, ia mendapati sesosok mayat terlentang dibebatuan. Namun kondisinya sudah menghitam dan membusuk, bagian wajah dan beberapa bagian tubuh sudah tidak utuh lagi. Keduanya kemudian melapor ke anggota SAR dan Polsek setempat.

"Mendapat laporan kami langsung melakukan evakuasi," kata Suris saat dihubungi Kompas.com, Senin.

Adapun kondisi mayat yang ditemukan oleh petugas adalah, rambut sudah rontok, wajah sudah dalam kondisi rusak dan sulit dikenali, kulit mengering, menghitam dan membusuk. Proses evakuasi berjalan beberapa waktu lantaran medan yang harus dilalui.

"Setelah dievakuasi langsung dibawa ke RSUD (Wonosari) untuk proses penyelidikan lanjutan," ujarnya. 

Baca juga: Dua Mayat Ditemukan Hanyut di Sungai Kampar Riau

Kapolsek Tepus, AKP Mustaqim membenarkan adanya penemuan mayat di kawasan pantai Tenggole, Desa Tepus, Kecamatan Tepus.

Saat ini, pihaknya berkoordinasi dengan angota Inafis Satreskrim Polres Gunungkidul untuk mengungkap identitas korban yang meninggal dan telah dalam kondisi membusuk.

Koordinasi dengan lintas pun juga dilakukan, belum diketahui secara pasti apakah mayat yang ditemukan itu warga sekitar ataupun mengalami kejadian lainnya.

"Masih dalam penyelidikan petugas, belum ada tanda-tanda," katanya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com