Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puncak Arus Mudik di Yogyakarta Diprediksi 1 Juni-3 Juni 2019

Kompas.com - 30/05/2019, 07:59 WIB
Wijaya Kusuma,
Khairina

Tim Redaksi


YOGYAKARTA,KOMPAS.com - Puncak arus mudik di Daerah Istimewa Yogyakarta alias DIY diprediksi terjadi pada tanggal 1 Juni hingga 3 Juni 2019.

Sedangkan puncak kunjungan wisatawan ke destinasi wisata di DIY diprediksi terjadi pada H+2 hingga H+4 lebaran.

"Mei itu kan dari Jakarta. Kalau di DIY itu (puncak arus mudik) tanggal 1 Juni sampai tanggal 3 Juni," ujar Kepala Dinas Perhubungan DIY Sigit Sapto Rahardjo saat dihubungi, Rabu (29/5/2019).

Baca juga: Siap-siap Mudik, Ini Jalur Alternatif di Bantul Yogyakarta

Sigit Sapto menjelaskan, untuk Lebaran 2019 ini ada peningkatan sebesar 9 persen jumlah kendaraan pemudik yang masuk dan melintas di DIY. Peningkatan ini karena telah beroprasinya jalan Tol Trans Jawa.

Kendaraan pemudik yang masuk dan melintasi DIY didominasi mobil pribadi. Selain itu juga sepeda motor.

Khusus mobil pribadi, untuk tahun 2019 diprediksi mencapai 1,6 juta. Sedangkan sepeda motor mencapai 2,4 juta.

Baca juga: Ini 3 Lokasi Kantong Parkir Wisatawan di Yogyakarta Saat Libur Lebaran

Peningkatan juga terjadi pada angkutan bus. Diprediksi tahun ini angkutan bus yang masuk dan melintas di DIY meningkat sebesar 5,7 persen.

"Bus meningkat bukan di penumpang umum, tetapi bus angkutan khusus, angkutan lebaran gratis itu," jelasnya.

Menurutnya, selama libur lebaran, destinasi wisata di DIY akan banyak diserbu wisatawan. Diprediksi, puncak kunjungan wisatawan akan mulai terjadi pada H+2 lebaran.

"Puncak wisatawan itu H+2 sampai H+4. Plakat penunjuk jalan semua sudah kami pasang," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com