Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Kapal Perintis Berangkatkan 900 Pemudik Lewat Pelabuhan Ambon

Kompas.com - 25/05/2019, 21:36 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

AMBON, KOMPAS.com - Program mudik gratis yang diadakan Pemerintah Provinsi Maluku dimanfaatkan ribuan pemudik yang akan merayakan Hari Raya Idul Fitri bersama sanak saudaranya di kampung halamannya.

Pantauan di lapangan, Sabtu (25/5/2019), tercatat ada sebanyak 900 pemudik yang mulai diberangkatkan dengan dua kapal perintis yang disediakan Pemerintah Provinsi Maluku yakni KM Sabuk Nusantara 107 dan KM Sabuk Nusantara 71.

Baca juga: Pelindo IV Targetkan 3.000 Penumpang Kapal Ikuti Mudik Gratis

Untuk KM Sabuk Nusantara 107 ada sebanyak 500 pemudik yang ikut diberangkatkan menuju sejumlah daerah di Kabupaten Seram Bagian Timur seperti Werinama-Kelmuri-Geser-Gorom-Fak-Fak-Bula-Kobi-Wahai-Waigama-Sorong.

Sedangkan KM Sabuk Nusantara 71 ada sebanyak 400 pemudik yang diberangkatkan menuju Werinama-Kelimuri-Geser-Gorom-Kesui-Teor-Kaimer-Kur-Toyando-Tual.

Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Maluku Johanes Frans Papilaya mengatakan, program mudik gratis lebaran 2019 merupakan program Pemerintah Provinsi Maluku untuk membantu masyarakat yang ingin berlebaran bersama keluarga mereka di kampung halaman.

Baca juga: Pemudik Sepeda Motor Bergeming pada Tawaran Mudik Gratis

“Program mudik gratis ini merupakan wujud perhatian pemerintah provinsi Maluku untuk membantu warga yang ingin lebaran bersama keluarganya di kampung halaman,”kata Papilaya di Pelabuhan Ambon, Sabtu petang.

Dia menjelaskan, selain mudik gratis tujuan Seram Bagian Timur, pihaknya juga mengadakan program mudik gratis ke sejumlah daerah lainnya di Maluku seperti tujuan Banda, Tual, Seram Bagian Barat, Kabupaten Buru dan sejumlah daerah lain .

"Ada juga ke Banda satu trip, Tual nanti tanggal 28 dan juga nanti dengan kapal ferry ke Pulau Seram (Pelabuhan Hunimua ke Pelabuhan Waipirits)," jelasnya.

Baca juga: Warga Maluku Bisa Mudik Gratis Gunakan Bus dan Feri, Ini Caranya

Sementara Manager Operasional PT. Pelni Ambon Jasman mengatakan, selain KM Sabuk Nusantara 107 dan 71, KM Sabuk Nusantara 72 juga dioperasikan untuk mengangkut pemudik gratis tujuan Ambon-Ambalau Buru Selatan.

"Kemarin sudah jalan itu (Sabuk 72) tapi hanya 49 orang saja pemudiknya," pungkasnya.

Kompas TV PT KAI DAOP 9 Jember, Jawa Timur siapkan 2 perjalanan KAI mudik &amp; balik gratis, yaitu kereta Probowangi jurusan Banyuwangi-Surabaya dan kereta Tawang Alun jurusan Banyuwangi-Malang.<br /> Ada 4.240 lembar tiket disiapkan untuk perjalanan mudik-balik gratis pada 7-10 Juni 2019.<br /> Mau tahu syaratnya? Cek video ini! #mudikgratis #PTKAI #jawatimur
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com